Trendtech, Jakarta – Samsung, Worldwide Olympic and Paralympic Partner, mengumumkan Edisi Olimpiade untuk Galaxy Z Flip6 yang dirancang khusus dan dikustomisasi untuk seluruh atlet yang berkompetisi di Olimpiade dan Paralimpiade Paris 2024. Edisi terbaru ini melanjutkan komitmen lebih dari tiga dekade Samsung dalam menyediakan teknologi canggih dan inovasi mobile terdepan untuk mendukung perhelatan olahraga bergengsi ini.
Edisi Olimpiade terbaru untuk Paris 2024 ini merupakan yang edisi pertama yang didukung kemampuan Galaxy AI. Dirancang untuk meningkatkan pengalaman pengalaman para atlet sejak mereka tiba di Paris, ponsel ini adalah yang pertama kali dilengkapi layanan eksklusif dan aplikasi untuk membantu para atlet untuk berkomunikasi. Edisi spesial ini juga diberikan Samsung untuk para atlet sebelum diluncurkan dan tersedia secara resmi. Tidak hanya itu, ponsel ini akan menjadi sorotan dan memainkan peran penting di podium Olimpiade.
Baca juga: Galaxy Z Fold6 Punya Fitur PDF Overlay Untuk Tingkatkan Produktivitas
Para atlet sampai fans di Olympics 2024 menggunakan Galaxy Z Flip6 untuk berkomunikasi. Fitur interpreter jadi fitur favorit yang dipakai untuk berkomunikasi dengan satu sama lain.
Ada juga di Galaxy Z Flip6 fitur yang juga digunakan untuk komunikasi via chat lewat Chat Assist, dan call Whatsapp, Google Meet, dan third party app lainnya dengan Live Translate.
Berikut 3 fitur komunikasi yang digunakan para atlet saat Olympics 2024;
Inerpreter
Fitur ini digunakan untuk menerjemahkan dengan instan percakapan secara langsung yang sedang dilakukan, memungkinkan para atlet untuk lebih mudah berbincang dengan sesama atlet dan relawan hanya dengan memanfaatkan layar ganda pada ponsel
Chat Assist
Fitur AI di Samsung Galaxy Z Flip6 selanjutnya adalah Chat Assist. Fitur ini dirancang untuk membantu pengguna dalam berbagai aspek saat sedang chatting, baik itu di aplikasi pesan singkat, media sosial, atau bahkan email. Dengan Chat Assist, komunikasi sehari-hari menjadi lebih mudah, cepat, dan efektif.
Chat Assist adalah fitur cerdas yang terintegrasi dalam Samsung Keyboard di Samsung Galaxy Z Flip6. Fitur ini berfungsi untuk memberikan saran teks, kalimat, atau bahkan balasan otomatis berdasarkan konteks percakapan yang sedang berlangsung. Dengan Chat Assist, kamu tidak perlu repot-repot mengetik panjang-panjang atau berpikir keras tentang apa yang harus ditulis. Cukup gunakan saran yang diberikan oleh Chat Assist, dan pesanmu akan tersusun dengan rapi dan sesuai dengan situasi.
Live Translate
Fitur ini menerjemahkan secara langsung panggilan pada ponsel ke dalam 16 bahasa berbeda, memberikan atlet kemudahan untuk menghubungi hotline Olimpiade dan kontak lainnya dalam bahasa asli mereka menggunakan panggilan langsung atau aplikasi pihak ketiga.
Berikut daftar aplikasi pihak ketiga yang mendukung Live Translate di Galaxy Z Flip6: WhatsApp Call, Instagram, Google Meet, Line, Telegram, WeChat, Kakao Talk.
Baca juga: Apa itu Fitur Sketch to Image? Berikut 3 Hal yang Bisa Dilakukan di Galaxy Z Flip6
Dengan kompatibilitas fitur Live Translate di aplikasi pihak ketiga, Galaxy Z Flip6 menawarkan berbagai keunggulan yang membuatnya menjadi alat penting bagi pengguna yang sering berinteraksi dengan bahasa asing.
Galaxy Z Flip6 tersedia dalam varian 12GB/256GB dengan harga Rp17.499.000 dan 12GB/512GB dengan harga Rp19.499.000. Terdapat varian warna Blue, Yellow, Silver Shadow, dan Mint yang bisa dipilih sesuai preferensi. Mulai 10 Agustus hingga 5 September 2024, konsumen yang ingin membeli langsung akan mendapatkan trade in cashback atau PWP hingga Rp3.000.000, bank cashback hingga Rp300.000. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi www.samsung.com/id.