Trendtech, Jakarta – Fenomena masa kecil muncul kembali. Xiaomi secara resmi meluncurkan Hasbro Transformer, Optimus Prime, sebagai mainan baru. Mainin ini di desain sangat mirip sekali dengan aslinya di acara televisi.
Mainan Optimus Prime dibuat dari 1.277 blok dan, setelah selesai, memiliki ukuran dimensi 440 x 279 x 126mm.
Desainnya menampilkan skema warna biru dan merah yang sangat nostalgia, dengan bodi memiliki banyak rongga sendi bulat. Sendi ini memungkinkan untuk kustomisasi yang hanya terbatas pada imajinasi dan sendi mainan juga fleksibel untuk gerakan lengan, kaki, dan bahkan daerah pinggul.
Baca juga: Xiaomi Mi 10 Diluncurkan di Indonesia, Harga dan Spesifikasi
Karena Optimus Prime adalah Transformer (makhluk luar angkasa yang dapat berubah menjadi berbagai mesin dan mobil), mainan itu juga dilengkapi truk.
Dalam acara animasi yang asliasli, karakter ini diketahui berubah menjadi semi truk, dan kita bisa melihat mainan memiliki kaca depan di dada dan ban di kakinya yang menunjukkan hal yang sama. Ini berarti, bahwa mainan tersebut dapat dimainkan dengan struktur humanoid dan dalam bentuk truk saat dibutuhkan.
Baca juga : Mi Mix 2 Merupakan Smartphone Xiaomi Favorit Lei Jun, Kenapa?
Hasbro Transformer saat ini dijual dan tersedia di platform Xiaomi Youpin, Xiaomi Mall, dan banyak lagi, dengan harga 399 Yuan (sekitar 56 Dolar AS) atau kalau dirupiahkan sekitar 800 ribuan . Optimus Prime adalah inspirasi besar bagi banyak anak pada awal tahun 2000-an.