Trendtech, Jakarta – Infinix, bersiap untuk menghadirkan jagoan terbarunya. Tak tanggung-tanggung mereka akan merilis smartphone 5G pertamanya di Indonesia, Zero 5G.
Infinix Zero 5G sendiri sudah diluncurkan di beberapa negara, seperti India dan Nigeria. Dan mendapatkan sambutan yang baik dari masyarakat berkat spesifikasi dan terobosan yang dibawa oleh smartphone ini.
Diketahui, Infinix Zero 5G diperkuat oleh chipset powerful Dimensity 900, teknologi 33W Quick Charge, kamera 48MP, layar dengan refresh rate 120Hz, dan tentu saja dukungan 5G. Sebuah kombinasi spek yang gahar di kelas harganya.
Baca juga: Review Infinix Note 11 Pro: Desain Luar Biasa, Performa Mengesankan
Spesifkasi perangkat ini mengalami peningkatan pesat dari seri Zero sebelumnya, yakni Zero X Series yang ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G95, RAM 8GB, penyimpanan internal 128GB, baterai 4.500-5.000mAh, dan tiga kamera belakang. Melihat spesifikasi yang dibawa Infinix Zero 5G, terkesan bahwa Infinix ingin menghadirkan pengalaman terbaik untuk konsumennya.
Teknologi 5G memang telah menjadi tren selama dua tahun terakhir dan semua perangkat yang memanfaatkannya memiliki harga yang cukup mahal untuk konsumen di pasar negara berkembang. Dunia. Dengan pertumbuhan pesat infrastruktur 5G yang akan terus berlanjut, Infinix tampaknya berencana untuk mengisi celah ini dengan perangkat berteknologi 5G dengan harga terjangkau.
Baca juga: Infinix Luncurkan Smart 6 NFC, Harga Rp 1 jutaan
Patut kita tunggu mengenai hadirnya Infinix Zero 5G di Indonesia mengingat spesifikasi spesial yang dibawanya. Menurut rumor yang beredar, Infinix Zero 5G akan hadir dalam waktu dekat. Agar tidak ketinggalan, ada baiknya kita memantau akun sosial media Infinix Indonesia.