Home News Mahasiswi Brawijaya Ciptakan Alat Deteksi Dini Penyakit Jantung di SFT 2024
SFT 2024

Mahasiswi Brawijaya Ciptakan Alat Deteksi Dini Penyakit Jantung di SFT 2024

by Trendtech Indonesia

Trendtech, Jakarta – Setelah melalui proses penjurian yang ketat, telah terpilih tiga tim pemenang dan satu tim pemenang People Choice Award Samsung Solve for Tomorrow (SFT) 2024 dari masing-masing kategori yang dilombakan.

“Tahun ini, kami sangat bangga melihat antusiasme dan minat anak-anak muda Indonesia yang luar biasa menjadi peserta Samsung Solve for Tomorrow. Jumlah peserta yang mendaftar mencapai 2400 anak Indonesia. Ini berarti 1,5 kali lipat dibandingkan tahun lalu,” jelas Ennita Pramono, Head of Corporate Citizenship Samsung Electronics Indonesia.

Ennita menambahkan, kalau kategori Universitas yang menjadi kategori baru bagi kompetisi ini. Dan tim Solyd Ias dari Universitas Brawijaya berhasil terpilih menjadi pemenang pertama SFT 2024 yang membawa inovasi Portable Kit D-Dimer Level Detector untuk membantu penderita kardiovaskular dengan resiko sudden cardiac death.

Baca juga: 5 Alasan untuk Mengadopsi AI

“Pada sesi ini, ada pemenang dari Universitas Brawijaya, dengan tiga anggota perempuan, generasi muda yang memiliki kepedulian pada lingkungan dan sosialnya,” sambungnya.

Berita Lainnya

Leave a Comment