Home News ASUS Perfect Pixel Warranty, Perlindungan Khusus LCD Monitor
Perfect Pixel Warranty

ASUS Perfect Pixel Warranty, Perlindungan Khusus LCD Monitor

by Trendtech Indonesia

Trendtech, JakartaASUS juga memberikan perhatian penuh terhadap pelayanan purnajual dengan menghadirkan program ASUS Perfect Pixel Warranty. Melalui program ini, pengguna diberikan garansi khusus untuk kerusakan panel LCD Monitor selama 1 tahun penuh, dengan jaminan penggantian unit baru sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Bagi setiap pengguna yang melakukan pembelian unit resmi ASUS LCD Monitor dengan tipe PA/PG/XG, sesudah tanggal 1 Desember 2020 akan secara otomatis mendapatkan jaminan Warranty selama 1 tahun.

Baca juga: Asus ROG Phone 3 vs Lenovo Legion Duel: Perbandingan Spesifikasi

Setiap pembelian ASUS LCD Monitor, para pengguna pada umumnya akan mendapatkan garansi selama 3 tahun untuk panel LCD Monitor sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Mengacu pada standar ISO 13406-2, ASUS sudah memenuhi batasan wajar antara 3 hingga 5 bright/dark pixel pada panel LCD Monitor.

Namun, dalam meningkatkan pengalaman penggunaan LCD Monitor yang terbaik bagi konsumen, ASUS berikan garansi perlindungan khusus dengan menghadirkan program ASUS Perfect Pixel Warranty.

Melalui program ASUS Perfect Pixel Warranty, para pengguna tak perlu khawatir jika menemukan bright/dark pixel selama menggunakan ASUS LCD Monitor dengan tipe PA/PG/XG, karena selama 1 tahun terhitung dari tanggal pembelian, pengguna dapat mengajukan klaim apabila menemukan adanya bright/dark pixel pada panel LCD Monitor yang dimiliki tanpa batasan minimum dan berhak mendapatkan penggantian unit baru selama memenuhi ketentuan garansi.

Program ini bisa didapatkan oleh pengguna yang melakukan pembelian LCD Monitor dengan tipe PA/PG/XG sesudah tanggal 1 Desember 2020.

Baca juga: ASUS ROG Zephyrus G14 (GA401), Resmi Rilis di Indonesia

Ketentuan ASUS Perfect Pixel Warranty

  1. Pemberlakuan program Warranty terhitung sejak tanggal pembelian LCD Monitor tipe PA/PG/XG sesudah tanggal 1 Desember 2020. Jadi jika pengguna menemukan adanya bright/dark pixel pada panel LCD Monitor meski hanya 1 pixel, pengguna berhak melakukan klaim secara langsung melalui ASUS Service Center terdekat.
  2. ASUS Perfect Pixel Warranty berlaku selama 1 tahun terhitung dari tanggal pembelian. Memasuki tahun penggunaan ke 2 dan ke 3 maka ketentuan garansi LCD Monitor akan menyesuaikan dengan ketentuan yang berlaku, dimana batas wajar yang telah ditetapkan antara 3 hingga 5 bright/dark pixel.
  3. Dalam pengajuan klaim, ASUS akan melakukan pengecekan unit LCD Monitor mengikuti standar Service Center ASUS. Jika sesuai dengan ketentuan garansi ASUS Perfect Pixel Warranty, maka ASUS akan menggantikan unit lama pengguna yang cacat dengan unit baru.
  4. Garansi  hanya berlaku untuk produk yang dibeli di Indonesia dan diperbaiki di Service Center ASUS Indonesia.

Berita Lainnya

Leave a Comment