Home Life Trend Bikin Konten di Galaxy Z Flip4 5G Lebih Mudah, Gaada Tandingannya!
Galaxy Z Flip4 5G

Bikin Konten di Galaxy Z Flip4 5G Lebih Mudah, Gaada Tandingannya!

by Trendtech Indonesia

Trendtech, Jakarta – Samsung belum lama ini meluncurkan model terbaru dari lini fold series, yakni Galaxy Z Fold4 5G dan Galaxy Z Flip4 5G. Smartphone terbaru ini membawa berbagai peningkatan mutakhir dibanding seri pendahulunya, terutama dari segi kamera.

Khususnya Galaxy Z Flip4 5G, model terbaru ini menghadirkan fitur kamera yang lebih canggih, yakni rear dual camera yang terdiri dari 12MP Ultra Wide camera da 12MP Wide-angle camera, serta 10MP selfie camera.

Tak hanya itu, Galaxy Z Flip4 5G menghadirkan fitur FlexCam, pemutakhiran dari fitur Flex Mode terintegrasi yang dapat membantu kamu bikin konten lebih mudah dari berbagai angle berkat kameranya yang fleksibel. Pasalnya smartphone lipat ini dapat dilipat di antara sudut 75-115 derajat, sehingga memungkinkan kamu membuat konten dengan angle yang unik dan menarik.

Berikut ini 3 fitur yang bikin konten di Galaxy Z Flip4 5G lebih mudah, gaada tandingannya:

Baca juga: 4 Fitur Kamera Galaxy A23 5G Bisa Apa aja?

1.Bisa Foto dari Berbagai Angle, Segala Aktivitas Jadi Makin Kece

Lewat fitur FlexCam di Galaxy Z Flip4 5G, pengguna bisa memanfaatkan desain engsel Flip untuk menopang kamera pada permukaan yang berbeda dan mengambil foto dari berbagai angle mulai dari olahragam ootd, selfie dan wefie bareng  temen, tanpa harus meminta bantuan orang lain.

Misalnya, kamu ingin memotret dari sudut pandang sejajar dengan tanah. kamu tinggal membuka ponsel sebagian dengan posisi layar menghadap ke kamu untuk memastikan komposisi yang benar. Hal ini akan sulit dilakukan dengan ponsel berdesain biasa karena sudut pengambilan gambar yang jauh lebih terbatas.

Manfaat FlexCam juga amat terasa bagi yang suka mengambil swafoto alias selfie. kamu dapat mengambil foto selfie dari berbagai sudut, baik saat sendiri maupun beramai-ramai.

Tidak perlu meminta bantuan orang lain saat foto bareng teman atau pacar. Cukup letakkan ponsel di permukaan yang rata dan aktifkan timer atau gesture untuk menjepret gambar atau merekam video.

2.Ala-ala Camcorder

Galaxy Z Flip4 5GMungkin ini Smartphone yang pertama kali yang memberikan experience layaknya Camcoder. Saat kamu merekam video dalam format horizontal yang stabil biasanya membutuhkan dua tangan. Tapi lain halnya jika kamu menggunakan Samsung Galaxy Z Flip4 5G. Pegang bagian bawah ponsel dan lipat layar hingga setengah atau sekitar 90º. Dalam mode pemakaian ala camcorder ini, kamu akan dapat merekam video dengan lebih stabil walaupun menggunakan satu tangan.

Dengan begitu, kamu dapat mengambil foto atau video secara landscape tetap stabil walaupun menggunakan satu tangan. Bagian bawah yang digenggam dapat menampilkan beberapa fitur seperti tombol shutter, pengaturan video, rasio video dan lain sebagainya.

Selain praktis, cara tersebut juga dapat memudahkan kamu dalam membuat konten di berbagai aktivitas. Mulai dari berolahraga, traveling, mukbang, review produk, hingga momen-momen kebersamaan dengan teman-teman, semua dapat dilakukan dengan lebih mudah dan praktis.

3.Abadikan Setiap Moment dengan Cover Screen

Galaxy Z Flip4 5GKamera depan yang biasa diandalkan untuk selfie biasanya tidak sebaik kamera utama. Memanfaatkan fitur Quick Shot dan Cover Screen, kamu bisa menghasilkan foto selfie dari kamera utama dengan amat mudah tanpa membuka ponsel. Dan saat itu juga setiap moment yang kamu rasakan dapat tercapture secara lengkap.

Caranya, tekan tombol power dua kali pada saat ponsel tertutup. Kamera akan aktif dan kamu dapat merekam gambar dengan gestur tangan (membuka tangan ke arah lensa kamera) atau menekan tombol volume atas.

Selain mode foto, kamu juga merekam video atau foto dalam mode portrait. Caranya juga mudah. Setelah menekan tombol daya dua kali dan mode Photo muncul di layar luar yang mungil itu, geser layarnya ke kanan atau kiri untuk memilih mode perekaman. Dengan begitu, hasil foto dan video selfie akan terlihat lebih baik dibandingkan ponsel biasa.

Baca juga: Review Samsung Galaxy Watch5 Pro: Siap Berpetualang

Upgrade ke Galaxy Z Flip4 5G sekarang buat bikin keseharianmu lebih seru!

Ganti smartphone kamu ke Galaxy Z Flip4 5G sekarang yang sudah bisa ditemukan langsung di toko daring dan toko retail terdekat untuk mendapatkan pengalaman smartphone lipat yang bikin kamu lebih hebat dari yang lain! Galaxy Z Flip4 5G bisa dimiliki dengan harga Rp13.999.000 (8GB/128GB), Rp14.999.000 (8GB/256GB), dan Rp16.999.000 (8GB/512GB) dalam warna Bora Purple, Graphite, Pink Gold, dan Blue.

Samsung memberi berbagai penawaran spesial di setiap pembelian Galaxy Z Flip4 5G. Nikmati keuntungan senilai total lebih dari Rp4.400.000 yang terdiri dari cashback hingga Rp1.000.000 untuk Purchase with Purchase dan Trade-In, paket data hingga 840GB yang berlaku 12 bulan, cashback dari mitra bank hingga Rp750.000, 1 Year Full Protection by Samsung Care+ senilai Rp2.739.000, serta cicilan 0% hingga 24 bulan. Samsung pun berkolaborasi dengan brand-brand lokal kekinian, meliputi BYO, ELLA & GLO, dan Shining Bright, untuk menghadirkan kemasan produk yang memiliki desain khusus.

Untuk mendapatkan pengalaman yang lebih seru, Samsung menghadirkan rangkaian acara consumer launch yang berlangsung di 16 titik yang tersebar di 8 kota hingga akhir tahun ini. Saat ini, consumer launch Galaxy Z Fold4 5G dan Z Flip4 5G hadir di Grand Indonesia, Jakarta, tanggal 14 – 18 September, yang akan dilanjutkan di Pondok Indah Mall 2, Jakarta 21 – 25 September 2022 dan BEC, Bandung pada tanggal 28 September sampai 2 Oktober mendatang. Kunjungi juga Samsung Galaxy Pop-up Store 2022 di SCBD Lobby Ashta District 8, Jakarta, sebagai must visit place bagi milenial dan Gen Z untuk menikmati new flagship experience akan smartphone, foldable, wearable, dan ecosystem terbaru Samsung Galaxy. Samsung Galaxy Pop-up Store 2022 berlangsung dari 15 September sampai 15 Oktober.

 

Berita Lainnya

Leave a Comment