Home Tips & Trik Cara Mengatur Tampilan Watchface Galaxy Watch6 Series Sesuai Goals Kamu

Cara Mengatur Tampilan Watchface Galaxy Watch6 Series Sesuai Goals Kamu

by Trendtech Indonesia

Trendtech, Jakarta – Untuk meningkatkan pengalaman menggunakan wearable, Galaxy Watch6 Series menawarkan desain yang sepenuhnya baru, memberikan tampilan yang lebih baik, daya yang lebih besar, dan pilihan yang lebih luas untuk melakukan kustomisasi.

Galaxy Watch6 Series juga menawarkan berbagai watchface terbaru yang lebih stylish, interaktif, dan informatif untuk memaksimalkan ukuran layar yang lebih besar, lengkap dengan one-click band yang memungkinkan pengguna untuk lebih mudah mix-and-match berbagai model band dengan smartwatch.

Berikut cara mengatur tampilan Watchface Galaxy Watch6 Series sesuai goals kamu:

Baca juga: Kemampuan LE Audio di Galaxy Buds2 Pro Ditingkatkan, Hadirkan Auracast di Samsung Smart TV

Gunakan Fitur berbeda dengan Watchface berbeda

Untuk merubah tampilan watchface di Galaxy Watch6 series, pengguna bisa manfaatkan fitur Sleep coaching juga dapat mengenali pola waktu tidur dan bangun untuk melihat seberapa konsisten pengguna. Uniknya, pola tidur ini direpresentasikan sebagai Sleep Animal Symbol untuk membantu pengguna memahami jenis tidur mereka.

Misalnya, setelah tidur selama 7 jam 30 menit, sleep coaching akan menampilkan gambar Penguin pada layar smartwatch, menunjukkan bahwa pengguna telah tidur dengan cukup.

Setiap hewan merepresentasikan kebiasaan tidur yang berbeda. Adapun, hewan lainnya yang digunakan yakni Buaya, Kungkang dan Singa.

Selain itu, pemantauan ini menggunakan Fabric Band yang memberikan kenyamanan dan nyenyak saat tidur mengenakan smartwatch ini. Untuk menggunakannya cukup dengan mengaktifkan mode sleep yang akan mengubah LED hijau di sensor PPG ke LED infrared yang tidak tampak. Kemudian ada juga fitur Cycle Tracking yang didukung Natural Cycles untuk mengenali tubuh melalui pengukuran suhu kulit di setiap malam.

Galaxy Watch6 Series

Atau pengguna bisa menampilkan progress olahraga lari dengan Fitur Personalized Heart Rate Zone terbaru mampu menganalisis kemampuan fisik pengguna dan menentukan lima tingkat intensitas lari yang optimal untuk membantu pengguna menetapkan targetnya sesuai kemampuan, dari membakar lemak hingga melakukan olahraga berintensitas tinggi. Melengkapi lebih dari 100 workout tracker yang sudah ada, fungsi Track Run hadir untuk merekam laju pengguna di lintasan lari, ditambah dengan Custom Workout yang memungkinkan pengguna untuk menyusun dan melacak rutinitas olahraganya yang terpersonalisasi.

Fitur fitness juga kini lebih terpersonalisasi untuk menjaga pengguna terus termotivasi. Body Composition, dengan pengukuran fisik utama seperti otot rangka, basal metabolic rate, body water, dan persentase lemak tubuh, menampilkan gambaran lengkap dari tubuh dan kebugaran pengguna untuk memberi pendekatan yang lebih terarah dalam menentukan tujuan, melacak kemajuan, dan memberi panduan lainnya melalui kebugaran yang terpersonalisasi, termasuk tips nutrisi hasil kolaborasi terbaru dengan Whisk.

Tampil Stylish dengan Galaxy Watch6 Series

Samsung Galaxy Watch6 Series hadir dengan tampilan desain layar lebih lebar dan bezel lebih tipis. Pada ukuran layar Galaxy Watch6 sendiri tampil 20 persen lebih besar dan 30 persen lebih ramping dengan dua pilihan ukuran seperti 40mm dan 44mm.

Sementara ukuran layar Galaxy Watch6 Classic tampil 30 persen lebih besar dan 15 persen lebih tipis dengan dua pilihan ukuran juga yaitu 43mm dan 47mm.

Ukuran layar semakin lebar dengan bezel lebih tipis akan membuat rasio layar ke bezel menjadi sempurna dan estetik sehingga membuat ruang untuk tap dan swipe semakin luas.

Selain itu, pilihan ini membuat setiap pengguna bisa menyesuaikannya dengan gaya maupun keinginan terutama untuk pengguna di kalangan wanita yang lebih tertarik ukuran lebih kecil sehingga tampak pas, klasik, dan ringan saat dikenakan untuk menambah kenyamanan.

Ditambah dengan pengguna yang bisa mengekspresikan kustomisasi tampilan watchface smartwatch Samsung ini sesuai kepribadian. Untuk urusan durabilitas, kedua model Galaxy Watch6 Series dibedakan berdasarkan material frame-nya dengan Galaxy Watch6 menggunakan armor aluminium dan Galaxy Watch 6 Classic menggunakan stainless steel.

Untuk bagian tali atau strap-nya, pengguna hanya cukup menekan tombol pelepas strap secara mudah. Lalu, menggantinya dengan model strap sesuai preferensi seperti untuk desain sporty maupun kasual ada: hybrid eco-leather, sport dan extreme sport, d-buckle hybried eco-leather, fabric band.

Baca juga: Cara Bikin Konten Low Light Menggunakan Flexibilitas Kamera Galaxy Z Fold5

Untuk bisa tampil bebeda dengan Galaxy Watch6 series

Mulai journey kamu dengan Galaxy Watch6 Series yang hadir dalam dua varian, yakni Galaxy Watch6 dan Galaxy Watch6 Classic, yang telah dirancang sesuai dengan preferensi pengguna. Galaxy Watch6 didesain untuk kamu yang simple dan trendy, sedangkan Galaxy Watch6 Classic yang mengusung rotating bezel ikonik cocok buat kamu yang ingin tampil elegan.

Galaxy Watch6 tersedia dalam ukuran 40mm (Rp3.999.000) dengan opsi warna Graphite dan Gold serta ukuran 44mm (Rp4.499.000) dengan pilihan warna Graphite dan Silver. Adapula Galaxy Watch6 Classic yang hadir dalam balutan warna Black dan Silver dengan pilihan ukuran 43mm (Rp5.499.000) dan 47mm (Rp5.999.000). Kamu pun bisa melengkapi Galaxy Watch6 Series pilihan kamu dengan berbagai macam strap yang terjual secara terpisah, mulai dari Fabric Band dan Hybrid Eco-leather yang stylish serta Sport Band dan Extreme Sport Band yang memberi kenyamanan lebih saat dipakai untuk berolahraga.

 

Berita Lainnya

Leave a Comment