Trendtech, Jakarta – Di bulan Ramadan, terutama bagi umat islam yang sedang menjalankan ibadah puasa, rutinitas hariannya pasti akan berubah dari yang biasa dilakukan sehari-hari di luar bulan Ramadan. Selain rutinitas makan dan tidur yang berubah, kebiasaan berolahraga pun sudah pasti berubah.
Haruskah kita terus berolahraga selama bulan Ramadan? Berolahraga dengan perut kosong, tanpa makanan, dan sedikit persediaan air tampak kurang menggiurkan untuk dilakukan saat ini. Di sini kami akan memberikan tips bagaimana cara untuk olahraga saat berpuasa yang dapat kalian lakukan agar tetap aktif dan sehat di bulan suci Ramadan.
Baca juga : 5 Kegiatan Seru Ngabuburit Menunggu Waktu Berbuka Puasa
Apa manfaat olahraga saat puasa?
Berolahraga dalam keadaan perut kosong memang terdengar menyeramkan karena akan menguras banyak energi yang tersisa di tubuh kita. Faktanya, berolahraga saat sedang menjalankan ibadah puasa justru memberikan manfaat tersendiri bagi tubuh. Seperti yang dikutip dari Healthline, beberapa penelitian menunjukkan bahwa berolahraga saat puasa mempengaruhi biokimia otot dan metabolisme yang terkait dengan sensitivitas insulin dan kontrol yang stabil terhadap kadar gula darah. Tidak hanya itu, dampak baik berpuasa adalah karbohidrat yang disimpan – dikenal sebagai glikogen – kemungkinan besar terkuras, sehingga kamu akan membakar lebih banyak lemak sebagai sumber energi ketika berolahraga.
Tetapi olahraga di bulan Ramadan memiliki mekanisme tersendiri agar tidak membahayakan tubuh, yaitu dengan pemilihan waktu dan jenis olahraga yang tepat.
Lalu, kapan waktu yang tepat untuk berolahraga?
Agar mendapatkan hasil yang efektif, setiap orang memiliki waktu yang berbeda untuk olahraga di bulan Ramadan. Dua pilihan waktu terbaik untuk berolahraga adalah sebelum iftar atau buka puasa dan sesudah iftar. Berolahraga sesaat sebelum berbuka harus dibatasi waktunya dengan tidak melakukan olahraga yang terlalu keras, setelah berbuka minumlah cukup air untuk mengembalikan cairan tubuh. Jika ingin berolahraga setelah iftar, lakukanlah aktivitas fisik tiga jam setelah berbuka saat tubuh telah menyelesaikan proses pencernaan.
Apa saja jenis olahraga yang bisa dilakukan?
Aktivitas fisik yang kamu lakukan sama pentingnya dengan waktu kamu berolahraga. Olahraga dengan intensitas tinggi harus dihindari, terutama jika kamu melakukannya sebelum berbuka puasa. Lakukanlah olahraga ringan atau sedang yang bisa kamu lakukan #dirumahaja seperti yoga, tai chi, angkat beban atau menggunakan mesin olahraga ringan.
Ada juga olahraga yang bisa kamu lakukan di rumah sambil bersenang-senang yaitu dengan mengikuti tantangan olahraga #WorkoutDirumah. Likee, platform pembuatan video pendek terkemuka bersama Honor menghadirkan tantangan #WorkoutDirumah untuk mengajak orang-orang agar tetap aktif di bulan Ramadan walaupun tetap #dirumahaja. Untuk berpartisipasi dalam challenge ini, pengguna hanya perlu membuka akun Likee dan mencari tagar #WorkoutDirumah.
Mengetahui banyak pengguna kita yang sedang menjalankan ibadah puasa, kami menghadirkan beberapa acara untuk mendukung kegiatan pengguna selama Ramadan #dirumahaja, salah satunya dengan mengadakan tantangan #WorkoutDirumah. Melalui tantangan ini kami ingin mengajak pengguna untuk tetap beraktivitas fisik walaupun sedang berpuasa untuk menjaga kesehatannya dan daya tahan tubuh di tengah-tengah pandemi ini,“ ujar Erwin, Manager of Creator Operation Likee.
Baca juga : Lenovo M2, Skuter Listrik dengan Jarak Tempuh Hingga 30KM
Pengguna juga berkesempatan untuk memenangkan produk pelengkap olahraga dari Honor, yaitu smartwatch Honor Magic Watch, Honor Magic Watch 2, dan Honor Band 5 untuk menemani aktivitas olahraga pengguna dengan mengikuti tantangan #WorkoutDirumah.
Tidak hanya mengadakan tantangan olahraga, tapi Likee juga menghadirkan mini game ‘Likee Tambang Minyak’. Temukan harta karun sebanyak-banyaknya untuk mendapatkan Diamonds dan Beans yang dapat ditukarkan menjadi uang bagi 100 pemain dengan peringkat tertinggi.