Home Laptop COLORFUL Luncurkan X15 XS Laptop Gaming Ramah Kantong dengan Performa Tangguh
COLORFUL X15 XS

COLORFUL Luncurkan X15 XS Laptop Gaming Ramah Kantong dengan Performa Tangguh

by Trendtech Indonesia

Trendtech, JakartaCOLORFUL kembali menghadirkan inovasi terbaru dengan meluncurkan COLORFUL X15 XS. Laptop gaming ini dirancang khusus untuk para gamer dan kreator konten yang mengutamakan performa tinggi dengan harga terjangkau.

Sebagai penerus seri X15 sebelumnya, model terbaru ini menawarkan desain yang lebih minimalis, performa tangguh, dan fitur canggih yang siap memenuhi kebutuhan gaming dan produktivitas sehari-hari.

Ditenagai oleh prosesor Intel Core i5-12500H generasi ke-12 dan GPU NVIDIA GeForce RTX 3050, COLORFUL X15 XS menjanjikan kecepatan dan efisiensi yang luar biasa.

Baca juga: ASUS Zenbook A14 (UX3407QA): Laptop Copilot+ PC Paling Ringan di Dunia Resmi Hadir di Indonesia

Baik untuk multitasking berat, mengerjakan proyek kreatif, atau bermain game dengan grafis memukau, laptop ini siap memberikan pengalaman tanpa hambatan.

Dilengkapi dengan sistem pendingin Storm Blade 2.0 Cooling Technology dan layar 15.6 inci FHD dengan refresh rate 144Hz, X15 XS menjadi pilihan ideal bagi mereka yang menginginkan performa optimal tanpa kompromi.

Performa Tangguh dengan Harga Terjangkau

Dengan harga Rp 11 jutaan, COLORFUL X15 XS menawarkan nilai luar biasa untuk segmen laptop gaming entry-level. Laptop ini dilengkapi dengan RAM DDR4 16GB yang dapat di-upgrade hingga 64GB dan penyimpanan SSD NVMe 512GB berkecepatan tinggi. Kombinasi ini memastikan multitasking yang lancar, waktu booting cepat, serta performa responsif untuk gaming, bekerja, atau hiburan.

Desain Minimalis dengan Kemasan Baru

COLORFUL X15 XS hadir dengan desain baru yang lebih bersih dan modern, cocok untuk berbagai kebutuhan, baik di rumah maupun di kantor. Kemasan baru yang elegan juga menjadi nilai tambah, memberikan kesan premium sejak pertama kali dibuka.

Fitur Unggulan COLORFUL X15 XS

Berikut adalah beberapa fitur utama yang membuat COLORFUL X15 XS layak menjadi pilihan utama:

  • Prosesor: Intel Core i5-12500H Generasi ke-12 (4.5GHz, 12 core)
  • Memori: 16GB DDR4 3200MHz (upgradeable hingga 64GB)
  • Penyimpanan: 512GB NVMe SSD (upgradeable)
  • Grafis: NVIDIA GeForce RTX 3050 dengan dukungan Ray Tracing dan DLSS
  • Layar: 15.6 inci FHD IPS, 144Hz, 45% NTSC
  • Sistem Pendingin: Storm Blade 2.0 Cooling Technology
  • Keyboard: RGB backlit keyboard
  • Konektivitas: Wi-Fi 6E, Bluetooth 5.2, 2x USB-C (USB 3.2 Gen2)
  • Audio: Sound Blaster™ Cinema 6+ HD Audio

Spesifikasi Lengkap 

Series COLORFUL EVOL X15 XS (2025)
Warna Grey
Prosesor Intel Core i5-12500H 4.5 GHz
Grafis NVIDIA GeForce RTX 3050
Memori 16GB DDR4 3200MHz (upgradeable)
Penyimpanan 512GB NVMe SSD (upgradeable)
Layar 15.6 inci FHD IPS, 144Hz
Kamera 1MP HD video camera
Konektivitas Wi-Fi 6E, Bluetooth 5.2, LAN 1000M
Port I/O 2x USB-C, 1x HDMI, 1x Mini DisplayPort, 1x RJ-45 LAN, 1x MicroSD Card Reader
Baterai 54WH
Dimensi 359.5 x 238 x 22.7 mm
Berat 2.1 kg
Sistem Operasi Windows 11

Baca juga: Axioo Hype R: Laptop Ringan dengan Performa Mumpuni

Harga dan Ketersediaan

COLORFUL X15 XS akan segera hadir di pasaran dengan harga Rp 11 jutaan. Laptop gaming ini dapat dibeli melalui reseller resmi COLORFUL di Indonesia. Dengan kombinasi performa tangguh, desain modern, dan harga terjangkau,  siap menjadi pilihan utama bagi para gamer dan kreator konten.

Berita Lainnya