Home Tips & Trik Edit Momen Berharga dengan Cara Unik Pakai Galaxy AI di Galaxy Z Flip6
Galaxy Z Flip6

Edit Momen Berharga dengan Cara Unik Pakai Galaxy AI di Galaxy Z Flip6

by Trendtech Indonesia

Trendtech, Jakarta – Samsung secara resmi memperkenalkan lini terbaru smartphone flagship lipatnya kepada konsumen dengan menghadirkan pembaruan besar pada Galaxy Z Flip6 yang kini memiliki kamera utama 50MP.

Peningkatan pesat ini menjadikan seri Galaxy Z Flip6 semakin layak menjadi smartphone lipat yang lengkap akan kapabilitas fitur canggih dan premium.

Keunggulan lainnya terletak pada AI-powered Portraits yang menjadikan Samsung Galaxy Z Flip6 memiliki daya tarik baru bagi para trendsetter ataupun social expressor yang ingin selalu tampil standout pada setiap kreatif konten.

Baca juga: Galaxy Z Fold6 Punya Fitur PDF Overlay Untuk Tingkatkan Produktivitas

Kapabilitas pemrosesan AI yang benar-benar me ini menjadi semakin sempurna karena menggunakan prosesor Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy. Chipset tersebut mampu membuat setiap fitur Galaxy AI yang ada pada device menjadi lebih optimal dan mutakhir, termasuk dalam hal terkait dengan hasil gambar visual yang dihasilkan semakin memukau.ngesankan pada smartphone lipat

Dengan Galaxy AI, Galaxy Z Flip6 membuat siapa saja bisa melakukan next-level photo editing dengan mudah untuk menciptakan konten yang keren dan unik dalam sekejap.

Berikut fitur yang di Galaxy Z Flip6 yang membuat kreasi content semakin menarik ketika di posting di sosial media:

1.Insant Slow-Mo

Setiap momen berharga di perayaan apapun bisa kamu abadikan dalam slow-motion yang dramatis. Mulai dari tiup lilin saat ulang tahun hingga keseruan saat wisuda, semuanya akan terlihat lebih epik.

Dengan adanya shortcut baru, berikut tutorial fitur Instant Slow-Mo di Galaxy Z Fold 6 dan Z Flip 6 yang baru:

  • Buka galeri.
  • Pilih video yang ingin diedit dengan Instant Slow-Mo.
  • Tekan dan tahan layar pada bagian video di mana efek slow motion ingin diterapkan.
  • Nantinya, pengguna akan langsung melihat pratinjau gerakan video yang diperlambat.
  • Klik ikon download di pojok kiri atas.
  • Tunggu video disimpan di galeri.

Video hasil Instant Slow-Mo di Z Flip 6 akan langsung tersimpan di samping video aslinya. Pengguna bisa membagikan video ini ke Instagram Reels, Instagram Stories, TikTok, dan media sosial lain

2.Generative Edit

Setelah hunting momen menarik untuk dijadikan konten, saatnya memilih hasil terbaik untuk di-posting ke media sosial. Sebelum di posting dimedia sosial ada baiknya kamu pakai Generative Edit di galeri untuk menghapus elemen-elemen yang tidak diinginkan dan fokus pada objek utama.

Generative Edit tidak hanya membantu kamu menghapus gangguan visual, tetapi juga memperkuat fokus pada objek utama yang bercerita, jadi posting-an akan lebih menonjol dan memikat audiens. Kamu bisa menghapus objek, memindahkan hingga mengisi latar belakang pada foto. Cara ini memastikan konten yang kamu bagikan menjadi lebih bersih dan esetik.

3.Portrait Studio

Tambahkan sentuhan kreatif pada foto bersama teman-teman dengan berbagai efek menarik yang tersedia di Portrait Studio. Kamu bisa buat collage foto dengan efek lucu bareng orang-orang tersayang pake fitur ini.

Baca juga: Apa itu Fitur Sketch to Image? Berikut 3 Hal yang Bisa Dilakukan di Galaxy Z Flip6

Cara membuat avatar AI dengan Portrait Studio di Galaxy Z Flip6 sangat mudah.

Berikut panduannya:

  • Pilih foto di galeri
  • Klik ikon bintang Galaxy AI
  • Pilih tema avatar AI. da opsi komik, kartun 3D, cat air, dan sketsa
  • Klik “Generate”
  • Klik “save as copy” atau ikon panah ke bawah untuk menyimpan avatar AI

Galaxy Z Flip6 menawarkan berbagai keunggulan yang membuatnya menjadi alat penting bagi pengguna yang sering memposting hasil kameranya di sosial media.

Galaxy Z Flip6 tersedia dalam varian 12GB/256GB dengan harga Rp17.499.000 dan 12GB/512GB dengan harga Rp19.499.000. Terdapat varian warna Blue, Yellow, Silver Shadow, dan Mint yang bisa dipilih sesuai preferensi. Mulai 10 Agustus hingga 5 September 2024, konsumen yang ingin membeli langsung akan mendapatkan trade in cashback atau PWP hingga Rp3.000.000, bank cashback hingga Rp300.000. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi www.samsung.com/id.

Berita Lainnya

Leave a Comment