Trendtech, Jakarta – Qualcomm kembali menggelar ajang tahunan Qualcomm Tech Summit 2020. Berbeda dengan tahun sebelumnya kali ini digelar dengan cara virtual. Event kali ini Qualcomm banyak menjelaskan komitmen perusahaan yang dipimpin oleh Cristiano Amon, Presiden Qualcomm Inc, mengenai pengembangan kemampuan smartphone yang lebih canggih lewat teknologi di chipset.
Di bagian akhir mulai diberikan perkenalan bahwa Qualcomm meluncurkan Snapdragon 888 5G sebagai chipset generasi terbaru di kelas high-end yang rincian detil kemampuannya akan dijelaskan pada hari kedua Qualcomm Tech Summit. Kita dibuat terkecoh oleh dugaan bahwa mereka akan memperkenalkan Snapdragon 875.
Baca juga: Qualcomm Quick Charge 5 Punya Dukungan Pengisian Cepat 100W+
“Menciptakan pengalaman premium membutuhkan fokus berkelanjutan pada inovasi, komitmen jangka panjang, bahkan pada situasi yang penuh ketidakpastian sekali pun,” ujar Amon.
“Komitmen ini membutuhkan organisasi yang fokus pada masa depan untuk terus mengantarkan tekologi-teknologi guna mendefinisikan ulang pengalaman premium kepada konsumen,” tambahnya.
Qualcomm Snapdragon 888 5G akan hadir untuk smartphone kelas high-end yang dirilis tahun depan. Senior Vice President and General Manager, Mobile, Compute, and Infrastructure Qualcomm Technologies yaitu Alex Katouzian menyebut ada 14 vendor smartphone yang akan menggunakannya.
Ada 14 vendor HP atau smartphone yang akan memiliki produk dengan Snapdragon 888 5G adalah Asus, Black Shark, Lenovo, LG, Meizu, Motorola, Nubia, realme, OnePlus, Oppo, Sharp, Vivo, Xiaomi, dan ZTE.
Secara singkat kami akan menjelaskan beberapa keunggulan Snapdragon 888 5G. Pertama, modem Snapdragon X60 5G Modem-RF System yang merupakan generasi ketiga. Modem ini memberikan dukungan mmWave dan sub06 5G semua band atau frekuensi yang ada di dunia.
Untuk modem ini mendukung agregasi jaringan operator 5G, multi-SIM global, 5G standalone/non-standalone, FDD, TDD, dan Dynamic Spectrum Sharing. Director Product Management Qualcomm Technologies Inc, Lekha Motiwala mengklaim teknologi ini akan membuat koneksi 5G semakin cepat tapi baterai hemat.
Fitur Qualcomm AI Angine kini sudah memasuki generasi ke-6 dengan kemampuan yang lebih canggih. Qualcomm mengklaim performanya mencapai 26 tera operartion pers second (TOPS) sehingga lebih pintar, lebih cepat, dan lebih hemat daya.
Baca juga : Chip Battle: Huawei Kirin 820 5G vs Qualcomm’s Snapdragon 765G
Ketiga adalah di kemampuan fotografi. Qualcomm Spectra ISP di Snapdragon 888 5G menawarkan kemampuan komputasi fotografi yang semakin cepat dengan kecepatan 2,7 gigapiksel per detik saat mengabmbil atau mengolah foto dan video. Peningkatan kecepatannya 35 persen dibandingkan seri sebelumnya.
Snanpdragon 888 juga akan membawa paket fitur Snapdragon Elite Gaming generasi ke-3. Di sini masih ditawarkan fitur updateable GPU Driver, Desktop Forward Rendering, dan frame rate yang dijanjikan bisa mencapai 144fps.