Trendtech, Jakarta – OPPO Reno6 Series 5G yang terdiri dari OPPO Reno6 5G dan OPPO Reno6 Pro 5G membuat pengguna selalu terkoneksi secara digital, terutama dalam jaringan 5G yang memberikan pengalaman terhubung secara cepat dan sangat minim delay.
Performa optimal yang diberikan oleh OPPO Reno6 Series 5G didukung oleh prosesor yang mumpuni dan kecepatan charging. Selain itu, OPPO Reno6 Series 5G juga memiliki fitur penting lainnya untuk tingkatkan pengalaman saat terkoneksi secara digital antara lain tambahan fitur linear motor + 4D vibration, ColorOS dan Freeform Screenshot dan O Relax.
Baca juga: OPPO Reno6 Series 5G Punya Fitur Focus Tracking, Fungsinya Apa?
Chief Creative Officer OPPO Indonesia, Patrick Owen mengatakan, sebagai brand yang human centric kami menyadari bahwa para pengguna kami yang sebagian besar generasi Z, memiliki kebutuhan yang besar untuk selalu terhubung. Mulai dari membagikan hasil karya melalui media sosial, menjual ide kreatif, atau sekedar update aktivitas sosial, generasi Z menyadari pentingnya selalu terkoneksi.
“Fitur tambahan selain performance dan kecepatan pengisian daya seperti fitur linear motor + 4D vibration, ColorOS dan Freeform Screenshot dan O Relax memberikan experience yang berbeda dan bahkan membantu efisiensi kerja dengan tetap memberikan kenyamanan kala beraktivitas secara digital,” ujar Patrick
Linear motor dan 4D Vibration Feature menyajikan presisi games yang lebih baik dan vibrasi seperti layaknya permainan di dunia nyata. OPPO Reno6 5G memiliki Z-axis Linear motor dan 4D Vibration. Sedangkan OPPO Reno6 Pro 5G memiliki X-axis linear motor dan 4D Vibration. Pengalaman bermain games yang begitu nyata dihadirkan melalui fitur tambahan ini. E-sport menjadi lebih maksimal dengan fitur tambahan ini selain fitur Quick Startup dan Game Focus Mode yang sudah ada. Bagi para pro player e-sport fitur ini akan memberikan sensasi permainan yang mendekati kondisi nyata.
Operating System (OS) yang dimiliki oleh OPPO Reno6 Series 5G, ColorOS 11 menghadirkan pengalaman yang efisien dan nyaman bagi pengguna seperti:
Teknologi ekspansi RAM. Teknologi dari OPPO ini memungkinkan ponsel menggunakan memori ROM yang tidak digunakan pada saat membutuhkan tambahan memori untuk RAM. Untuk OPPO Reno5 5G dengan RAM 8GB, ekspansi RAM dapat memberikan tambahan hingga 2GB, 3GB atau 5GB. Untuk OPPO Reno5 Pro 5G dengan RAM 12GB, ekspansi RAM dapat memberikan tambahan hingga 3GB, 5GB atau 7GB RAM.
Pengoperasian mudah: screenshot dengan tiga jari telah diperbarui untuk menyertakan Freeform Screenshot yang memungkinkan pengguna menangkap layar dalam bentuk apapun. Fungsi ini juga dapat langsung terkoneksi dengan Google Lens dimana hasil tangkapan layar dapat diterjemahkan ke lebih dari 100 bahasa yang berbeda.
“OPPO Reno6 Pro 5G menawarkan sejumlah aplikasi dan fungsi lain yang memastikan kelancaran kinerja ponsel, membantu meningkatkan efisiensi pengguna di hampir semua situasi. Tidak ada yang lebih memudahkan dari screenshot layar dan langsung dapat diterjemahkan ke bahasa yang berbeda. Bagi Generasi Z yang bekerja sebagai content creator, copy writer, script writer dari rumah produksi, fitur ini akan sangat membantu,” tambah Patrick Owen.
Baca juga: OPPO Reno6 5G dan OPPO Reno6 Pro 5G Resmi Rilis di Indonesia
Terkoneksi secara digital tentu kadang membuat lelah dan memicu stress, OPPO mengantisipasi hal tersebut dengan fitur O Relax yang ada di OPPO Reno6 Series 5G. O Relax adalah build-in app yang menyediakan musik dan mini-games yang terkurasi untuk mengurangi stress dari aktivitas online sehari-hari.
“Human Centric adalah hal penting bagi OPPO, kami memastikan pengguna memiliki pengalaman lebih yang menyenangkan bersama OPPO Reno6 Series 5G,” tutup Patrick Owen.