Trendtech – Buat kamu yang tengah mencari sebuah laptop convertible untuk dimiliki, laptop ini mungkin bisa kamu pertimbangkan. Dalam artikel ini, kami akan menyajikan sebuah artikel review mengenai laptop convertible dari Acer yang bernama Spin 3 Active.
Sedikit informasi untuk kamu yang belum tahu, laptop convertible ini adalah laptop yang bagian layarnya dapat dilipat hingga 360 derajat. Selain bisa digunakan seperti laptop pada umumnya, laptop ini bisa beralih bentuk seperti tablet.
Acer Spin 3 Active ditenagai prosesor yang menurut kami sangat menarik, yaitu prosesor Intel® Core™ i7-1165G7 generasi ke-11. Seperti apa kelebihan dari laptop ini? Mari simak review lengkapnya di artikel ini.
Desain
Review awal kamu akan membahas desainnya, sekarang kita lihat seperti apa desainnya. Laptop ini dibalut dengan warna Pure Silver pada bagian luarnya.
Seperti yang sudah kami sebutkan sebelumnya, laptop ini berjenis convertible dengan layar yang bisa dilipat hingga 360 derajat. Selain bisa digunakan sebagai laptop, Acer Spin 3 Active juga bisa dioperasikan dengan gaya tablet.
Acer Spin 3 Active memiliki berat 1,4 kg dan ketebalan bodi sekitar 15,9mm. Ini membuatnya cocok untuk Anda yang memang benar-benar aktif.
Bagian layarnya menggunakan panel IPS berukuran 13,3 inci dan mendukung multi-touch. Resolusi layarnya lumayan tinggi hingga 2K (2556 x 1504) yang buat kami sangat memanjakan mata dengan detail yang disajikannya.
Layar sentuh milik Acer Spin 3 Active juga mendukung penggunaan stylus. Acer telah menyertakan aksesoris berupa Acer Active Stylus yang tersertifikasi Wacom. Stylus ini memiliki 4.096 tingkat sensitivitas.
Kinerja dari stylusnya ini menurut kami lumayan responsif dan sangat membantu bagi Anda yang memang membutuhkannya untuk mendukung pekerjaan. Bagi kamu seorang ilustrator atau desainer mungkin bisa terbantu dengan adanya stylus ini.
Acer Active Stylus bisa diisi ulang melalui dock built in yang terpasang di laptop. Selain digunakan untuk charging, dock ini berfungsi juga untuk tempat penyimpanan stylus agar tidak mudah hilang.
Di bagian sisi laptop ini tertanam sejumlah konektor yang pastinya bisa Anda gunakan. Beberapa port yang tersedia seperti HDMI, Type C Thunderbolt, USB 3.2 Gen 2, USB 3.2 Gen 1, microSD reader dan jack audio 3,5mm.
Performa
Selanjutnya kita review bagian inti alias performanya. Laptop ini didukung oleh prosesor Intel® Core™ i7-1165G7. Salah satu prosesor Intel generasi ke-11 ini tentu memiliki performa yang lebih tinggi dari generasi sebelumnya.
Menurut penjelasan Intel®, prosesor Intel generasi ke-11 ini menawarkan peningkatan performa hingga mencapai 84% lebih tinggi jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya.
Dibuat dengan arsitektur SuperFin 10nm, prosesor ini sanggup mencapai frekuensi hingga 5GHz. Untuk beralih ke frekuensi tertinggi, prosesor ini dapat melakukannya secara otomatis berkat adanya dukungan fitur Intel Turbo Boost Max 3.0.
Intel turut menyertakan sejumlah fitur pendukung, mulai dari Intel Wi-Fi 6 (Gig+) yang terintegrasi, PCIe Gen ke 4.0 bandwidth 2x lebih cepat dan Thunderbolt 4.0 speed 40 GB/s untuk transfer data 4x lebih cepat.
Tidak sampai di situ saja, laptop ini sudah mengantongi sertifikasi Intel Evo. Ini berarti Acer Spin 3 Active sudah memenuhi persyaratan sebagai laptop yang memiliki daya tahan baterai bagus, serta kemampuan untuk menyala dari mode Sleep di bawah 1 detik.
Mendukung prosesor Intel® Core™ i7-1165G7, dan mengandalkan kartu grafis Intel Iris Xe Graphics, RAM DDR4X 16GB, serta memori internal berjenis SSD PCIe Gen3 dengan kapasitas 512GB.
Acer Spin 3 Active ini kami gunakan dalam banyak skenario. Mulai dari membuat artikel, editing gambar, streaming Netflix, hingga bermain game casual, semuanya bisa dilakukan tanpa hambatan.
Untuk menyajikan jaringan internet yang lancar ketika online, laptop ini dibekali dengan fitur bernama Killer WiFi 6. Fitur tersebut menyuguhkan kinerja hingga 3x lebih cepat, latensi rendah, dan bandwidth lebih besar dibanding versi sebelumnya.
Kesimpulan
Demikian review Acer Spin 3 Active dari kami. Banyak hal yang kami suka dari laptop ini. Pertama jelas desainnya yang convertible memudahkan kamu menggunakannya dalam berbagai posisi paling nyaman.
Berikutnya tentu performa dari prosesor Intel® Core™ i7-1165G7 generasi ke-11 yang bisa diandalkan untuk berbagai aktivitas. Tanpa performa yang mumpuni, desain convertible tentu tidak akan berarti.
Jika kamu ingin membelinya, tentu kami sangat merekomendasikannya. Laptop Acer Spin 3 Active bisa kamu miliki dengan merogoh kocek sekitar Rp 15 jutaan. Laptop lipat ini sudah tersedia dan dijual resmi di Indonesia.