Home Review Review realme 12 Pro+ 5G: Kameranya Semakin Gokil dengan Lensa Telefoto Periskop
realme 12 Pro+ 5G

Review realme 12 Pro+ 5G: Kameranya Semakin Gokil dengan Lensa Telefoto Periskop

by Trendtech Indonesia

Performa

realme 12 Pro+ 5GPunya desain eksterior yang elegan dan cantik buah karya realme Design Studio dengan Olliver Savéo, lalu bagaimana dengan interior alias jeroannya? Ya, bagi kalian yang tertarik memiliki realme 12 Pro+ 5G, bagian dalam ponsel pintar ini pun punya banyak peningkatan.

Untuk dapur pacunya, kini realme mempercayakan pada chipset racikan Qualcomm, yakni Snapdragon 7s Gen 2. Ini adalah chipset yang dibangun di atas pemrosesan 4nm sehingga mampu menawarkan efisiensi energi yang luar biasa.

Dengan arsitektur CPU 8-inti 64-bit, ini menampilkan 4 inti ARM Cortex-A78 dengan clock speed 2,4GHz dan 4 inti ARM Cortex-A55 dengan clock speed 1,95GHz. Chipset yang punya kinerja tinggi ini juga dibekali GPU Adreno 710 yang beroperasi pada 940MHz.

Selain Snapdragon 7s Gen 2, realme juga melengkapi realme 12 Pro+ 5G dengan RAM 12GB. Ditambah fitur Dynamic RAM, kamu dapat menambah kapasitas RAM pada ponsel ini hingga 12GB, yang diambil dari ROM, memastikan pengalaman yang lebih lancar.

Lalu, bagaimana dengan penyimpanan internalnya? Karena tiba tanpa dukungan slot microSD, realme 12 Pro+ 5G dibekali penyimpanan internal yang terbilang besar, yakni hingga 512GB, sehingga kamu bisa menyimpan lebih banyak file atau dokumen.

realme mengklaim bahwa dukungan internal storage dengan kapasitas 512GB dapat menyimpan sekitar 120.000 lagu, foto, atau 1940 episode acara TV (dihitung dengan 250MB per episode dan 4MB per lagu atau foto). Penyimpanan yang luas ini memastikan kamu tidak perlu menghapus aplikasi, konten, atau foto dan video dari perangkat.

Sementara itu, bagi kamu yang penasaran dengan dukungan catu dayanya, realme 12 Pro+ 5G tiba dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh. Ini dikombinasikan dengan dukungan pengisian cepat 67W SUPERVOOC Charge.

Dukungan tersebut memungkinkan kamu untuk mengisi daya hingga 100% hanya dalam waktu 48 menit atau mencapai 50% hanya dalam waktu 19 menit. Artinya, selesai mandi pagi ditambah sarapan, kamu sudah bisa membawa smartphone ini untuk beraktivitas.

Mari kita uji melalui aplikasi benchmark:

  • AnTuTu v10 – 648554
  • Geekbench – 911 (Single-Core), 2796 (Multi-Core)
  • 3DMark – 3086 (Wild Life), 4554 (Sling Shot Extreme – OpenGL ES 3.1)
  • PCMark – 14047 (Work 3.0)
  • CPDT – 404,02 MB/s (Seq. Write), 402,20 MB/s (Seq. Read)

Sementara itu, untuk sektor audio, realme 12 Pro+ 5G datang dengan teknologi Dolby Atmos. Selain itu, smart[phone ini juga dilengkapi dengan Super Linear Dual Speakers yang mampu mengeluarkan suara yang begitu jernih.

Ditambah dengan Sertifikasi Audio Hi-res, perangkat ini memberikan kinerja audio yang sangat baik untuk menikmati video dan juga musik. Artinya, kamu bisa “me time” dengan lebih optimal bersama realme 12 Pro+ 5G untuk sekadar melepaskan penat dari rutinitas.

realme juga mempersenjatai Number Series terbaru ini dengan NFC 360 derajat. Teknologi antena NFC yang dikembangkan sendiri oleh realme menggunakan tata letak antena koil + seluler, sehingga pengguna dapat menggunakan NFC pada posisi dan sudut mana pun di bagian atas.

Berita Lainnya

Leave a Comment