Home Telko Indosat Dorong Startup Perempuan Melalui SheHacks Validation Trip di Australia
SheHacks Validation Trip

Indosat Dorong Startup Perempuan Melalui SheHacks Validation Trip di Australia

by Trendtech Indonesia

Trendtech, JakartaIndosat Ooredoo Hutchison (IOH) mengadakan SheHacks Validation Trip di Sydney, Australia, sebagai bagian dari SheHacks 2024. Program ini mendukung startup perempuan Indonesia untuk mengeksplorasi peluang global dalam investasi, mentorship, dan kolaborasi bisnis.

SheHacks Validation Trip didukung oleh Australia Indonesia Institute (AII), Departemen Luar Negeri dan Perdagangan Australia (DFAT), serta KUMPUL.ID. Inisiatif ini bertujuan memperkuat hubungan Indonesia-Australia sekaligus membuka akses startup lokal ke pasar internasional.

Baca juga: Indosat Raih Penghargaan Internasional Berkat Implementasi Empatik AI

Steve Saerang, SVP Head of Corporate Communications IOH, menyatakan bahwa program ini adalah komitmen Indosat untuk mendukung pemberdayaan perempuan.

“SheHacks memberdayakan perempuan Indonesia di bidang technopreneurship dan mendorong kolaborasi lintas negara,” ujarnya.

Lima startup terpilih berkesempatan mengikuti program ini, yaitu Mebiso, Waterhub, KasirPintar, Dietela, dan Pin’J. Para founder startup mempresentasikan inovasi mereka kepada investor dan venture capitalist (VC) Australia, yang kini mulai memperhatikan potensi besar startup besutan perempuan.

Mega Prawita, Managing Director KUMPUL, menyebutkan bahwa para peserta program ini memiliki pertumbuhan yang menjanjikan.“Mereka memiliki potensi besar untuk sukses di pasar internasional,” ungkapnya.

Mentorship menjadi bagian penting dari program ini. Para founder belajar menghadapi tantangan bisnis seperti pendanaan, pemasaran, dan manajemen. Dukungan dari para mentor membantu mereka menavigasi lanskap startup global dengan lebih percaya diri.

Keren Natalia, Founder SmartQMS di Sydney, memuji inisiatif ini. “Ini peluang luar biasa bagi pengusaha perempuan Indonesia untuk memperluas jaringan mereka secara global,” kata Keren.

Baca juga: Ultha Ke-57 Tahun, Indosat Tegaskan Komitmen Bertransformasi Menuju AI TechCo

SheHacks Validation Trip juga berperan memperkuat ekosistem inovasi di kedua negara. Dengan dukungan penuh, program ini diharapkan mendorong lebih banyak perempuan untuk memimpin di bidang technopreneurship dan bersaing di tingkat global.

Inisiatif ini adalah langkah konkret Indosat Ooredoo Hutchison dalam mendukung pemberdayaan perempuan di bidang technopreneurship. Dengan semangat kolaborasi, SheHacks 2024 diharapkan menjadi inspirasi untuk menciptakan ekosistem startup yang lebih inklusif, berdaya saing global, dan inovatif.

Berita Lainnya

Leave a Comment