Trendtech, Jakarta – Samsung memahami bahwa kamera merupakan fitur penting bagi pengguna smartphone di Indonesia, terutama bagi mereka yang gemar membuat konten video untuk media sosial. Untuk memenuhi kebutuhan ini, Samsung menghadirkan fitur Galaxy Log Video pada seri terbaru mereka, Galaxy S25 Series.
Fitur ini dirancang untuk memberikan pengalaman sinematik layaknya sinematografer profesional, didukung oleh prosesor Snapdragon 8 Elite for Galaxy dan kemampuan menangkap warna yang lebih luas dengan 10-bit HDR. Dengan Galaxy S25 Series, Anda bisa mengeksplorasi berbagai ide kreatif untuk membuat konten yang estetik dan eye-catching.
Baca juga: Akses 8 Aplikasi Favorit Lebih Mudah dengan Now Bar di Galaxy S25 Series
Apa Itu Galaxy Log Video?
Galaxy Log Video memungkinkan pengguna merekam video dalam format LOG, yang mendukung color grading tingkat lanjut untuk menciptakan visual dramatis. Berbeda dengan format standar seperti MP4, format LOG menggunakan kurva gamma logaritmik, sehingga mampu menangkap rentang dinamis warna yang lebih luas. Hal ini memungkinkan Anda mendapatkan detail lebih baik di area terang maupun gelap, serta fleksibilitas lebih tinggi saat proses editing.
Meskipun video LOG terlihat lebih pucat saat direkam, format ini justru memberikan keleluasaan dalam fase post-production. Anda dapat menyesuaikan warna, kontras, dan detail untuk menghasilkan video yang lebih hidup dan profesional.
Berikut tiga tips yang wajib Anda ketahui untuk memaksimalkan fitur Galaxy Log Video di Galaxy S25 Series:
1.Sesuaikan Pengaturan Kamera dengan Ambience Sekitar
Saat merekam konten, kondisi lingkungan seperti kabut atau pencahayaan minim seringkali mengganggu hasil rekaman. Dengan Galaxy S25 Series, Anda bisa mengatasi masalah ini menggunakan Pro Video Mode, di mana fitur Galaxy Log Video tersedia. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi Camera.
- Pilih More.
- Pilih Pro Video.
- Aktifkan tombol LOG di bagian kanan atas layar.

Aktifkan mode Pro Video untuk menggunakan fitur Galaxy Log.
Di mode Pro Video, Anda bisa mengatur berbagai parameter seperti ISO, shutter speed, exposure value, auto focus, dan white balance. Misalnya, dalam kondisi berkabut, atur ISO antara 400-800 untuk menangkap cahaya yang cukup tanpa menimbulkan noise. Selain itu, gunakan shutter speed yang lebih lambat dan fokus manual untuk memastikan objek tetap tajam. Dengan kombinasi ini, hasil rekaman akan terlihat jelas dan tidak gloomy, siap untuk diedit lebih lanjut.
2. Manfaatkan Exposure Monitor untuk Melihat Area yang Terekspos Cahaya
Fitur Exposure Monitor pada Galaxy Log Video membantu Anda melihat area yang kurang atau berlebihan cahaya. Dua fitur yang dapat Anda manfaatkan adalah Zebra Pattern dan False Color. Berikut cara mengaktifkannya:
- Buka aplikasi Camera.
- Pilih More.
- Pilih Pro Video.
- Aktifkan tombol LOG.
- Klik ikon dua lingkaran di bagian atas layar.
- Aktifkan Zebra Pattern dan/atau False Color.
Exposure monitor bisa bantu kamu melihat tingkat Cahaya di area objek yang akan kamu ambil.
- Zebra Pattern: Menunjukkan area yang overexposure (cahaya berlebih).
- False Color: Memberikan informasi level exposure dengan kode warna:
- Merah: Overexposure.
- Hijau muda: Correct exposure.
- Ungu: Underexposure.

False color bantu kamu mengetahui area pada objek mana yang underexposure, correct exposure, ataupun overexposure.
Dengan fitur ini, Anda bisa memastikan komposisi cahaya yang ideal hanya dengan sekali lihat.
3. Atur Komposisi Warna dengan Samsung LUTs
Untuk mengubah komposisi warna secara lebih fleksibel, Anda bisa menggunakan LUT (Look Up Table). LUT memungkinkan Anda memanipulasi saturasi, kontras, dan gradasi warna saat proses editing. Samsung menyediakan beberapa opsi LUTs yang bisa diakses melalui Samsung Developer Website, seperti:
- Samsung Log 1D LUT
- Samsung Log 3D LUT
Dengan LUTs, Anda bisa menyesuaikan warna dan mood video sesuai keinginan, menghasilkan konten yang lebih sinematik dan profesional.
Baca juga: Cara Manfaatkan Expert RAW di Galaxy S25 Ultra untuk Hasilkan Foto Arsitektur yang Ikonik
Kenapa Galaxy Log Video di Galaxy S25 Series Layak Dicoba?
Menurut Ilham Indrawan, MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia, “Galaxy Log Video memberikan kebebasan lebih bagi pengguna untuk mengeksplorasi ide kreatif. Dengan fitur ini, pengguna bisa menghasilkan video berkualitas tinggi hanya dengan smartphone. Ditambah kamera mumpuni Galaxy S25 Series, konten yang dihasilkan akan lebih eye-catching dan mudah dibuat.”
Galaxy Log Video di Galaxy S25 Series adalah solusi tepat bagi Anda yang ingin membuat konten video sinematik dengan smartphone. Dengan fitur-fitur canggih seperti Pro Video Mode, Exposure Monitor, dan dukungan Samsung LUTs, Anda bisa menghasilkan konten berkualitas tinggi layaknya profesional. Jadi, tunggu apa lagi? Eksplorasi kreativitas Anda dengan Galaxy S25 Series sekarang juga!