5 Tips Jitu Hasilkan Foto Tajam dan Bebas Blur dengan Xiaomi 15T Series

Tips & Trik|November 7, 2025|
5 Tips Jitu Hasilkan Foto Tajam dan Bebas Blur dengan Xiaomi 15T Series

Trendtech, Jakarta – Pernahkah Anda kesal karena momen terbaik, seperti loncatan atlet atau tawa canda anak, justru berakhir buram di galeri? Tenang, dengan smartphone kamera masa kini seperti Xiaomi 15T Series, hal itu bisa diatasi.

Seri terbaru ini hadir dengan janji “Masterpieces Far Closer”, membuktikan bahwa fotografi ponsel sudah sangat mampu membekukan gerakan dengan hasil yang jernih, detail, dan bebas kabut.

Yuk, kita eksplor bagaimana caranya!

Rahasia di Balik Lensa: Kolaborasi Xiaomi dan Leica

Kunci kehebatan Xiaomi 15T Series terletak pada kolaborasi apiknya dengan Leica. Bayangkan, Anda bisa mendekatkan objek yang jauh tanpa kehilangan sedetik pun kejernihannya. Xiaomi 15T Pro dibekali Lensa Leica 5x Pro Telephoto 50MP, sementara Xiaomi 15T memiliki Leica Summilux optical lens yang tak kalah memukau. Kombinasi hardware canggih dan optimasi software-nya memastikan setiap detil, bahkan pada gerakan tercepat, tertangkap dengan sempurna dan bebas blur.

Seperti yang diungkapkan Andi Renreng, Marketing Director Xiaomi Indonesia, “Sebuah masterpiece foto bukan hanya tentang teknis, tapi juga tentang emosi dan cerita di baliknya. Dengan Xiaomi 15T Series, momen berharga dari jarak jauh pun bisa diubah menjadi karya seni utuh tanpa kompromi kualitas. Inilah ‘Masterpieces Far Closer’ yang kami maksud.”

Baca juga: Cara Mengisi Daya Ponsel yang Benar untuk Menjaga Kesehatan Baterai Lebih Lama

Lima Tips Praktis Mengukir Masterpiece dengan Xiaomi 15T Series

Sudah tidak sabar untuk mencoba? Berikut lima tips praktis langsung dari Xiaomi untuk membantu Anda menciptakan foto bebas blur yang memukau.

1. Dekatkan Objek dengan 5x Pro Telephoto

Jangan ragu untuk memperbesar! Saat objek berada jauh (di atas 10 meter) atau bergerak sangat cepat, manfaatkan fitur 5x Optical Zoom pada lensa Telephoto 50MP di Xiaomi 15T Pro. Fitur ini adalah senjata pamungkas untuk mendapatkan detail yang tajam tanpa risiko gambar pecah seperti pada zoom digital.

2. Jadikan Subjek Fokus Utama dengan AI Motion Tracking

Tips Foto Bebas Blur Xiaomi 15T Series
Jangan biarkan subjek Anda kabur dari frame. Aktifkan fitur AI Motion Tracking. Fitur cerdas ini akan secara otomatis mengunci fokus pada subjek yang bergerak, sementara Motion Capture akan mengambil beberapa frame sekaligus. Anda tinggal memilih hasil terbaik dan ter-tajamnya nanti.

3. Sulap Potret Manusia dengan Master Portrait

Untuk memotret orang, fitur Master Portrait adalah jawabannya. Ditenagai AI dan algoritma Leica, mode ini menghasilkan depth of field yang natural dan bokeh sinematik. Ekspresi spontan dan emosi terekam jelas tanpa khawatir blur, dengan tone kulit yang terlihat halus dan natural.

4. Beri Sentuhan Seni Ala Leica

 

Jadikan setiap jepretan layaknya karya fotografer profesional dengan gaya khas Leica. Eksplorasi Leica Street Photography Mode untuk berganti focal length dengan cepat, atau gunakan filter Leica B&W untuk nuansa monokrom yang timeless. Jangan lupa tambahkan Leica Watermark sebagai tanda tangan elegan pada karya Anda.

5. Kendalikan Semuanya di Mode Pro

Bagi Anda yang ingin bereksperimen lebih jauh, masuklah ke Mode Pro. Di sini, Anda bisa mengatur shutter speed (kecepatan rana) menjadi sangat cepat, misalnya 1/1000 detik. Pengaturan ini akan membekukan gerakan secara sempurna, menghilangkan motion blur sepenuhnya.

Baca juga: 5 Tips Abadikan Momen Konser dengan 50MP ZEISS Super Telephoto vivo V60

Dengan menerapkan tips-tips di atas, hasilnya sungguh menakjubkan. Foto yang diambil dari jarak 10 hingga 20 meter pun masih mampu menangkap detail ekspresi wajah dengan sangat jelas. Fleksibilitasnya semakin lengkap dengan rentang focal length dari 15mm (ultra-wide) hingga 230mm (telephoto). Bahkan, Xiaomi 15T Pro menawarkan 10x Optical-Level Zoom dan 20x Ultra Zoom untuk menjangkau subjek yang hampir tak terlihat oleh mata.

Jadi, sudah siap menciptakan masterpiece Anda sendiri? Keluarkan Xiaomi 15T Series dan abadikan setiap momen berharga dengan penuh keyakinan.

By Published On: November 7, 2025Categories: Tips & TrikTags: , ,