vivo X300 Series Resmi Hadir di Indonesia: “Camera King” Baru dengan Kamera 200 MP ZEISS & Baterai Jumbo

Smartphone|November 20, 2025|
vivo X300 Series Resmi Hadir di Indonesia: “Camera King” Baru dengan Kamera 200 MP ZEISS & Baterai Jumbo

Trendtech, Jakartavivo Indonesia resmi menghadirkan duo flagship terbaru, vivo X300 Series, yang terdiri dari vivo X300 Pro dan vivo X300. Kehadiran seri ini menandai era baru fotografi profesional di smartphone dengan mengusung kamera ganda 200 MP ZEISS Ultra-Clear Imaging, chipset Dimensity 9500, hingga baterai BlueVolt berkapasitas besar.

Sebagai “Camera King” terbaru di industri, vivo X300 Series menawarkan kemampuan fotografi dan videografi kelas premium. Keduanya dilengkapi desain Unibody 3D Glass yang lebih stylish, dua pilihan ukuran layar, serta peningkatan sistem pencitraan berbasis AI untuk hasil foto dan video yang semakin sinematik.

Harga dan Varian Warna

vivo X300

Hadir sebagai compact flagship dengan tiga warna elegan Aurora Pink, Mist Blue, dan Phantom Black.

  • 12GB + 256GB – Rp14.999.000
  • 16GB + 512GB – Rp16.999.000

vivo X300 Pro

Model paling premium dengan warna Dune Brown, Cloud White, dan Phantom Black.

  • 16GB + 512GB – Rp18.999.000

vivo X300 Pro membawa paket imaging paling lengkap, termasuk kamera telephoto 200 MP ZEISS APO, baterai lebih besar, dan fitur videografi profesional.

Baca juga: Siap-Siap! Deretan Ponsel Flagship Terkeren Akhir 2025 Akan Segera Hadir

“Camera King” dengan Kamera ZEISS Terbaru

vivo X300 Pro menjadi sorotan berkat ZEISS Gimbal-Grade Main Camera pertama di dunia dengan OIS ±1.5°, menghadirkan stabilisasi terbaik saat merekam konser, olahraga, maupun aktivitas bergerak cepat. Kamera ini dipadukan dengan CIPA 5.5-rated stabilization dan teknologi VCS 3.0 untuk hasil yang lebih stabil dan tajam.

Kamera telephoto 200 MP ZEISS APO mendukung 4K 60fps Portrait Video, 4K 120fps Pro Video (10-bit Log), dan fitur Stage Mode 2.0 yang memungkinkan pengguna menangkap dua sudut sekaligus dalam satu video. Untuk fotografi jarak jauh, algoritma Telephoto Snapshot menghadirkan hasil zoom yang tetap detail tanpa blur.

Sementara itu, vivo X300 membawa kamera utama 200 MP ZEISS yang mendukung fitur AI Collage Reframe, memungkinkan satu jepretan ultra-resolusi diolah menjadi beberapa frame berbeda—ideal untuk travel, cityscape, hingga landscape.

Kedua model dibekali Multifocal HD Portrait, ZEISS Natural Portrait, hingga kamera depan 50 MP ZEISS Wide-Angle untuk hasil selfie dan vlog yang lebih tajam.

Photographer Kit: Aksesori Khusus untuk Kreator Profesional

vivo X300 Pro menawarkan Photographer Kit, aksesori premium yang mengubah smartphone menjadi perangkat fotografi profesional mini.

Paket ini terdiri dari Telephoto Extender 2.35x, Imaging Grip dengan tombol shutter fisik, adaptor ring, dan baterai tambahan 2300mAh. Dengan Telephoto Extender, jangkauan zoom dapat mencapai 5400mm untuk foto dan 1100mm untuk video, ideal untuk konser dan kegiatan olahraga.

Baterai Besar dengan Teknologi BlueVolt

vivo X300 Series turut membawa inovasi baterai BlueVolt generasi keempat:

  • vivo X300 – 6040mAh
  • vivo X300 Pro – 6510mAh

Keduanya didukung 90W FlashCharge, fitur Bypass Charging, serta kemampuan panggilan telepon hingga 4 menit meskipun baterai tersisa 1%. Kombinasi ini membuat perangkat lebih tahan lama untuk aktivitas kreator profesional.

Desain Premium dengan Bezel Tertipis di Industri

vivo X300 tampil dengan layar compact 6,31 inci, sementara vivo X300 Pro membawa layar 6,78 inci yang lebih luas. Keduanya dilengkapi 1.05mm Ultra Slim Symmetric Bezel, yang saat ini menjadi bezel tertipis di industri.

Desainnya diperindah dengan Coral Velvet Glass Technique dan Unibody 3D Glass, serta ketahanan ekstra melalui sertifikasi IP68 & IP69, Reinforced Glass (X300), dan Armor Glass (X300 Pro).

Baca juga: Bocoran Poco F8 Ultra Ungkap Desain & Spesifikasi Lengkap Jelang Peluncuran Global

Performa Tinggi dengan Dimensity 9500 dan OriginOS 6

Dapur pacu vivo X300 Series ditenagai chipset Dimensity 9500 yang dikembangkan secara khusus bersama MediaTek. Performa perangkat ini mampu mencapai skor Antutu di atas 3 juta, mengungguli beberapa flagship kompetitor.

Fitur software semakin lengkap melalui OriginOS 6 yang membawa:

  • Private Space
  • AI Captions
  • Origin Island
  • Office Kit (PC & Mac)
  • 7 tahun pembaruan sistem

Dengan sistem pendingin 4K Vapor Chamber, performa tetap stabil untuk multitasking berat, editing video, hingga gaming.

vivo X300 Series menghadirkan level baru fotografi mobile di Indonesia dengan kombinasi kamera ZEISS 200 MP, performa flagship, baterai besar, dan desain premium. Cocok untuk kreator, profesional, maupun pengguna yang menginginkan smartphone dengan kemampuan fotografi terbaik di kelasnya.

By Published On: November 20, 2025Categories: SmartphoneTags: , , ,