Trendtech – Galaxy A51 baru saja diluncurkan di Indonesia untuk segmentasi menengah. Hadir dengan berbagai macam fitur yang pernah ada di flagship Samsung.
Seperti layar besar, empat kamera dan baterai yang cukup besar. Dijual dengan label harga hanya Rp 4,399,000, memastikan Galaxy A51 memberikan kesan pertama yang positif ketika tim Trendtech.id melihatnya.
Kami mendapat pengalaman melihat dan memegang Galaxy A51 selama peluncuran di Jakarta, di mana kami berkesempatan menilai dengan waktu yang sangat singkat.
Desain dan Tampilan
Menurut kami Samsung Galaxy A51 adalah smartphone yang menarik untuk dimiliki, dengan layar besar mendominasi bagian depan dan desain ‘Prism’ yang menarik di bagian belakang. Meski harga lebih murah dari Galaxy A71, namun di tangan, rasanya sama premiumnya.
Sama seperti pendahulunya, Galaxy A50 dan Galaxy A50s, Galaxy A51 hadir dalam bodi plastik, dengan bingkai plastik serta bagian belakang plastik yang mengkilap. Dan berbicara tentang bagian belakang, itu mungkin fitur desain perangkat yang paling penting. Memiliki efek poligonal dengan Bentuk-X, yang sangat membantu menyoroti efek pelangi. Samsung menyebut efek ini “Prism Crush”, sebuah tagline yang juga hadir dalam semua opsi warna yang dijual dengan perangkat ini.
Galaxy A50s, yang berfungsi sebagai revisi terhadap Galaxy A50, juga menampilkan efek poligonal yang serupa, dan itu benar-benar menarik perhatian — bahkan secara pribadi. Ponsel ini terasa cukup ringan di tangan, yang mungkin dibantu oleh plastik yang digunakan perangkat, dan meskipunmemiliki layar 6,5 inci, Namun tidak terasa terlalu besar.
Sementara layarnya besar di 6,5 inci, Samsung telah membuat bezel super tipis, yang membuat ukuran ponsel menjadi ideal, dan dimungkinkan untuk menggunakan Galaxy A51 satu tangan.
Akan tetapi buat kamu yang memiliki tangan yang lebih kecil mungkin butuh bantuan tangan yang satu lagi. Jujur tampilan serta kesan pertama ponsel ini mampu buat kami terkesan dalam bingkai 158,5 x 73,6 x 7,9mm, 172g.
Tombol daya dan tombol volume terletak dengan baik di sisi kanan ponsel, dan audiophiles akan senang mengetahui ada jack headphone 3,5mm yang tepat dibagian bawah A51.
Rasanya kokoh di tangan, dan memang tidak ada pantulan aura premium yang sama dari seri S10 dan Note 10, akan tetapi tidak terlihat murah itu juga. Satu hal yang tidak dimiliki Galaxy A51 adalah peringkat IP, yang berarti tidak tahan air atau debu.
Anda dapat mengambil Galaxy A51 dalam tiga warna berbeda warna Prism Crush Black, Blue and Silver.
Untuk layar Full HD + 6,5 inci (1080 x 2400), Super AMOLED cerah dan penuh warna, dengan tingkat detail yang baik dan juga menawarkan lubang pada layar untuk penempatan kamera depan.
Kamera dan Baterai
Dengan empat kamera terbaik di kelasnya, Galaxy A71 dan Galaxy A51 diciptakan untuk menangkap momen-momen penting dalam hidup. Menghadirkan kamera utama, Ultra Wide, Makro dan kamera Depth, yang dikombinasikan dengan fitur cerdas, Galaxy A71 dan Galaxy A51 memungkinkan Anda untuk menangkap semua hal yang Anda alami dengan detail jelas dan skala menakjubkan.
Kamera utama memotret gambar menakjubkan dengan kamera 64 megapiksel pada Galaxy A71, dan kamera 48 megapiksel pada Galaxy A51. Mengambil foto dengan tajam dan jelas, kamera ini memungkinkan Anda mengambil foto sebaik mungkin – siang atau malam hari. Kamera Ultra Wide memiliki sudut lensa 123o, memberi Anda penglihatan tepi yang sama dengan mata manusia dan jika dibutuhkan, fungsi intelligent switch akan merekomendasikan pemotretan Wide Shot dan mengaktifkannya secara otomatis untuk Anda. Kamera Makro membawa objek ke fokus yang sangat jernih untuk menangkap setiap detail terakhir sementara kamera Depth membuat subjek Anda tampil lebih menonjol menggunakan efek Live Focus.
Dengan inovasi Video Super Steady, sekarang Anda dapat merekam video petualangan dengan lancar dan stabil. Video Super Steady menghilangkan guncangan kamera baik saat merekam video objek bergerak atau Anda sendiri yang bergerak dengan perangkat di tangan. Bahkan ketika Anda berlari, hiking, atau mengejar hewan peliharaan, Video Super Steady akan membantu mengabadikan momen dengan sempurna.
Galaxy A51 hadir dengan baterai berkapasitas besar 4.000 mAh sehingga Anda dapat menggunakan ponsel lebih lama sepanjang hari. Dengan kemampuan pengisian daya fast charging 15W sesuai yang diharapkan dari smartphone Galaxy, Anda tidak perlu berlama-lama jauh dari smartphone saat sedang pengisian baterai.
Performa dan spesifikasi
Samsung Galaxy A51 mengemas prosesor octa-core Exynos 9611 dengan RAM 6GB dan ROM 128GB plus slot kartu pendukung microSD hingga 512GB.
Ini memberikan keutan yang cukup untuk menjalankan Android 10 dengan kombinasi One UI 2.0 tetap berjalan dengan lancer. Galaxy A51 juga menyediakan akses ke ekosistem Samsung dari aplikasi dan layanan cerdas termasuk Bixby (Vision, Lens Mode, Routines) dan Samsung Health. Perangkat ini juga dilindungi dengan platform keamanan tingkat pertahanan Samsung Knox.
Kami juga sempat mencoba sensor sidik jari yang tertanam di layar, plus ada opsi untuk pengenalan wajah juga.
Kesimpulan
Samsung Galaxy A51 tampaknya mendapatkan campuran yang tepat ketika datang dengan fitur lengkap tetapi dengan penawaran harga yang terjangkau. Ini Ponsel yang setidaknya menjadi solusi Samsung untuk menggebrak pasar dikelas menengah di Indonesia. Buat kami satu-satunya alasan untuk tidak membeli Galaxy A51 adalah jika harga yang ditawarkan Galaxy A71 memiliki perbedaan yang tipis.