Home Review Review Acer Aspire Vero 14: Laptop yang Memadukan Teknologi dan Konsep Daur Ulang
Acer Aspire Vero 14

Review Acer Aspire Vero 14: Laptop yang Memadukan Teknologi dan Konsep Daur Ulang

by Trendtech Indonesia

Trendtech – Masalah pencemaran lingkungan merupakan persoalan pelik yang begitu rumit untuk diselesaikan. Sebagai masyarakat umum, salah satu cara yang bisa kita lakukan untuk mengurangi dampak pencemaran lingkungan adalah dengan menggunakan produk-produk yang ramah lingkungan.

Produk ramah lingkungan kini bisa dengan mudah ditemui. Bahkan kini juga sudah tersedia sebuah laptop yang dibuat dengan bahan-bahan daur ulang ramah lingkungan. Laptop tersebut dibuat oleh Acer dan dinamakan Aspire Vero 14.

Acer merupakan salah satu brand teknologi yang selalu konsisten berinovasi meluncurkan laptop daur ulang. Tidak sekadar menghadirkan laptop dengan material ramah lingkungan, Acer juga turut menyertakan spesifikasi dan fitur terkini.

Lalu apa saja keunggulan lainnya dari laptop Aspire Vero 14 ini? Simak ulasan lengkapnya yang telah kami buat di bawah ini.

Desain Cantik Marianna Blue yang Eco-Friendly

Mengusung misi untuk berkontribusi pada kondisi lingkungan yang lebih baik, Acer memanfaatkan penggunaan material daur ulang pada laptop ini. Acer Aspire Vero 14 terbuat dari bahan daur ulang plastik PCR, dengan material rangka terdiri dari 30% plastik PCR dan 50% plastik PCR untuk tombol keyboard.  

Acer Aspire Vero 14Keunikan laptop ini tidak hanya dari material yang digunakannya saja, tetapi juga dari warnanya. Acer menyebut warna laptop ini sebagai Marianna Blue. Warna ini terinspirasi dari sampah-sampah plastik dengan warna yang sama di lautan. 

Jika dilihat dari dekat, terdapat bintik-bintik putih yang menjadikan tekstur unik pada desain laptop ini. Ternyata warna dan tekstur tersebut didapat dari proses alami dari fase produksi. Warna Marianna Blue ini juga sama sekali tidak menggunakan cat, sehingga lebih ramah lingkungan.

 Keyboard-nya di desain dengan pemilihan warna kuning untuk huruf R dan E yang terbalik, dengan arti REview, REthink, REduce dan REcycle. Desain ini sengaja dihadirkan untuk menekankan nilai sustainability

Tidak hanya pada rangka dan keyboard, Acer Aspire Vero juga memakai bahan daur ulang termasuk di kemasan. Kotak kemasan laptop ini dibuat dengan menggunakan  kertas daur ulang hingga 90%. Acer juga menghilangkan semua kemasan busa LDPE tanpa mengurangi kualitas pelindungnya. Selain itu, untuk lebih mengurangi dampak terhadap lingkungan, Acer tidak menggunakan plastik sebagai pembungkus adaptor charger.

Kemasan laptop dan lembaran keyboard Vero terbuat dari polyester daur ulang. Polyester daur ulang memiliki keunggulan dibandingkan LDPE karena terbuat dari botol PET daur ulang dan bukan bahan baru. Ini mengurangi jumlah energi yang digunakan dalam produksi dan menghilangkan botol plastik dari lingkungan.

Tampilan cantik laptop Aspire Vero didukung dengan layar panel IPS 14” dengan resolusi Full HD yang memberikan visual jernih dan kaya warna. Layar beresolusi tinggi semakin lengkap berkat dukungan fitur 100% sRGB yang menjamin warna terlihat lebih cerah dan berakurasi tinggi. Aktivitas seperti menonton film jadi lebih nyaman secara visual.

Spesifikasi Terkini dengan Performa Cepat

Tidak hanya memiliki kelebihan dari penggunaan material daur ulang, laptop ini juga sudah dijejali dengan spesifikasi terkini. Dapur pacunya mengandalkan Intel® Core™ i5-1235U processor dan grafis Intel® Iris®  Xe graphics yang memiliki performa tidak perlu diragukan lagi. 

Acer Aspire Vero 14Intel® Core™ i5-1235U processor yang ditanamkan di tubuh laptop ini dibuat dengan arsitektur hybrid baru dengan total 10 Core (2P Core + 8E Core), 12 threads dan frekuensi maksimal 4.40 GHz. Berkat dukungan Intel® Core™ i5-1235U processor, terbukti mampu memberikan performa maksimal untuk kegiatan multitasking, hingga bermain game casual.

Performanya juga didukung RAM Dual Channel 8GB LPDDR4X dan penyimpanan internal berupa SSD NVME G4 berkapasitas 512 GB. Kelebihannya RAM dari laptop ini bisa diupgrade hingga 32GB.

Laptop ini juga sudah mendapatkan sertifikasi Intel® Evo™ platform yang menjadi jaminan performanya telah diakui. Tentunya ini membuat kami tidak perlu lagi memandang sebelah mata performa yang dimilikinya. Laptop berbasis Intel® Evo™ platform memberikan jaminan responsivitas, daya tahan baterai, konektivitas, audio, layar, dan desain tipis serta ringan yang luar biasa yang dibutuhkan untuk bergerak bebas dan tetap produktif.

Tentunya kami juga tidak ketinggalan melakukan sejumlah benchmark. Berikut ini beberapa benchmark yang sudah kami lakukan pada Aspire Vero 14:

Selain benchmark, sejumlah skenario penggunaan juga kami lakukan. Paling sering kami lakukan tentunya bekerja dengan laptop ini. Performanya sangat bisa diandalkan untuk penggunaan aplikasi office. Selain itu, sesi entertainment dari laptop ini juga cukup mumpuni. Kami bisa menikmati sesi menonton film hingga bermain game casual dengan nyaman di laptop ini.

Dua game kami coba mainkan di laptop ini, yakni Valorant dan Coffee Talk. Menurut kami, performanya sudah cukup untuk sekadar menjalankan game casual. Terbilang wajar, karena ini bukan merupakan laptop yang ditujukan untuk gaming.

Pada bagian konektivitasnya, ada Wi-Fi 6E, port Thunderbolt 4, satu port Type-C dan dua port Type-A yang serbaguna untuk mendukung kebutuhan konektivitas kamu. Selain itu, perangkat ini dilengkapi HDMI 2.0 port dengan HDCP support, 3.5 mm headphone/speaker jack, DC-in jack for AC adapter Ethernet (RJ-45) port.

Menariknya, laptop ini dilengkapi dengan aplikasi untuk menghemat daya yang disebut Vero Sense. Dengan memanfaatkan fitur ini, Anda bisa mendapatkan masa pakai baterai yang lebih awet dan tahan lama. 

Ada empat mode performa yang bisa Anda pilih mulai dari Performance, Balanced, Eco, dan Eco+. Eco+ Mode berfungsi untuk penghematan baterai ekstrim dengan fungsi penting yang dinonaktifkan. Eco Mode berfungsi mengurangi performa agar efisiensi dan daya tahan baterai meningkat. Balanced Mode berfungsi menyeimbangan performa dan penghematan daya. Sementara Performance Mode berfungsi untuk mengoptimalkan performa keseluruhan.

Laptop ini dibekali Acer TrueHarmony dan Acer PurifiedVoice yang mampu menghasilkan suara yang jernih. Fitur ini membuat kami begitu takjub, karena suara bising dari sekitar bisa diredam dengan sangat baik oleh laptop saat melakukan conference call. Suara dari pengguna terdengar begitu jernih, tetapi suara di latar belakang tidak terdengar dan mengganggu.

Sebagai tambahan, laptop ini juga sudah terpasang sistem operasi Windows 11. Untuk Anda yang sering menggunakan aplikasi Office, kabar baiknya adalah Acer sudah menyertakan pre-installed Microsoft Office Home & Student 2021 yang bisa langsung digunakan.

Kesimpulan

Acer Aspire Vero 14 hadir sebagai sebuah laptop anti mainstream dengan desain unik, performa yang bisa diandalkan dan tentu saja konsepnya yang ramah lingkungan. Jelas Anda tidak akan menemukan banyak laptop seperti ini di pasaran, yang menjadi salah satu kelebihan yang Acer dapat tawarkan.

Dukungan performa dari Intel® Core™ i5-1235U processor dan jaminan sertifikasi Intel® Evo™ platform membuat kinerjanya tak perlu lagi diragukan. Saat artikel ini diterbitkan, Acer Aspire Vero 14 dijual dengan banderol harga Rp 10.699.000 dengan promo Free Gopay Rp 1 juta (hingga 31 Mei 2023) dan menjadikannya salah satu pilihan laptop bersertifikasi Intel® Evo™ platform berharga paling kompetitif.

Mengenai garansinya, Aspire Vero 14 dibekali dengan garansi 1 tahun part, 3 tahun service dan 1 tahun Accidental Damage Protection. Garansi yang menurut kami membuat pengguna jadi lebih aman dan nyaman saat menggunakan laptop ini, dan tentu jadi kelebihan yang ditawarkan Aspire Vero pada konsumen.

 

Berita Lainnya

Leave a Comment