Trendtech, Jakarta – Realme hari ini meluncurkan smartphone quad camera pertamanya – realme 5 dan realme 5 Pro. Keduanya dilengkapi dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 665 dan Snapdragon 712, yang masing-masing memberikan pengguna kinerja luar biasa di segmen harganya.
Baik realme 5 dan realme 5 Pro akan menampilkan pengaturan quad camera dengan konfigurasi kamera ultra wide-angle, kamera utama, kamera portrait dan lensa ultra macro.
Josef Wang – Marketing Director realme SEA mengatakan, Kami bangga bisa merevolusi pengalaman pengguna dengan memperkenalkan realme 5, ponsel quad camera pertama dengan segmen harga Rp 2 Jutaan dan realme 5 Pro, ponsel quad camera 48MP pertama dari realme dengan segmen harga Rp 3 jutaan.
[Baca juga : REALME 5 DAN REALME 5 PRO DILUNCURKAN 19 SEPTEMBER]
“Kami telah melakukan berbagai penelitian mendalam tentang apa yang diinginkan anak muda dari kamera smartphone. Berdasarkan masukan tentang kebiasaan pengguna muda kami, mereka membutuhkan kamera smartphone yang serbaguna yang dapat digunakan dalam berbagai skenario. Itulah sebabnya kami menghadirkan rangkaian produk Leap to Quad Camera yang akan memberi mereka pengalaman mengambil foto profesional hanya dengan satu sentuhan jari,” ujar Josef.
Realme 5 menghadirkan layar mini drop HD+ 6.5 inci, yang memiliki layar yang lebih besar sehingga memberikan pengalaman bermain game, audio dan video yang luar biasa. Dengan realme 5, realme juga telah memperbaharui desain diamond cutting dengan warna holografik dan tekstur yang berkilau.
Realme 5 membawa pengalaman baru dalam memotret dengan pengaturan quad-camera – lensa ultra wide-angle 119° (8MP), kamera utama (12MP), lensa portrait (2MP) dan lensa ultra-macro (2MP), serta kamera depan AI (13MP). realme 5 menghadirkan baterai 5000 mAH yang sangat besar untuk menikmati pengalaman pemakaian ekstra panjang dan berjalan pada sistem operasi Android 9.0 ColorOS 6.0.
Sedangkan Quad Camera SpeedMaster realme 5 Pro memberikan kinerja optimal dengan Snapdragon 712. Pengaturan quad camera realme 5 Pro dengan lensa ultra lebar 119 ° (8MP), kamera utama 48MP Sony IMX586, lensa portrait (2MP) dan lensa ultra-macro (2MP) dan kamera depan AI 16MP Sony IMX471, memberikan pengalaman memotret yang tak tertandingi di segmennya.
Realme 5 Pro menghadirkan FHD+ Dewdrop Full Screen 6,3 inci, dengan warna holografis diamond cutting yang baru dan tekstur yang berkilau demi mencapai efek visual berlapis yang lebih kaya. realme 5 Pro juga menghadirkan teknologi pengisian daya VOOC Flash Charge 3.0 yang tersedia di dalam kotak penjualan & menjalankan sistem operasi Android 9.0 ColorOS 6.0.
Realme 5 Pro akan menggebrak pasar smartphone Indonesia mulai hari ini pukul 19:00 melalui program flash sale di Lazada, AkuLaku & realme Indonesia Official Website. Pre-order offline telah dimulai dari tanggal 16 September hingga 20 September.
[Baca juga : REALME MENJADI TOP 5 SMARTPHONE BRAND]
Untuk harga realme 5 Pro pada program pre-order atau flash sale, realme juga akan mengadakan program open sale pada 21 September baik online & offline. realme 5 Pro tersedia dalam 2 varian, 4GB+128GB dengan harga Rp 2.999.000 & 8GB+128GB dengan harga Rp 3.699.000.
Realme 5 Quad Camera PowerHero akan tersedia melalui flash sale pertama di tanggal 30 September pukul 11:00 pagi dan flash sale kedua pada 2 Oktober di Lazada, AkuLaku & realme Indonesia Official Website sedangkan open sale akan diadakan pada 5 Oktober. realme 5 akan tersedia dalam 3 varian, 3GB + 32GB dengan harga Rp 1.999.000 dan harga flash sale menjadi Rp 1.899.000, 3GB+64GB dengan harga Rp 2.199.000 & 4GB+128GB dengan harga Rp 2.699.000.