Home Smartphone Tiga Topik yang Bakal Dibahas di Program Interaktif #DiRumahAja #Barengrealme
#Barengrealme

Tiga Topik yang Bakal Dibahas di Program Interaktif #DiRumahAja #Barengrealme

by Trendtech Indonesia

Trendtech, Jakarta – Bosan tidak bisa kemana-mana? Lebih baik persiapkan diri untuk gabung ke program interaktif yang akan diadakan oleh realme Indonesia.

Selama masa tinggal di rumah ini, realme membuat program khusus yang dapat diikuti oleh semua anak muda di Indonesia. Program yang bertujuan untuk membuat anak-anak muda tetap aktif dan tetap update dengan teknologi terkini bahkan ketika mereka berada di rumah itu bernama #DiRumahAja #Barengrealme.

Baca juga : Oppo Reno3 vs Oppo Reno2 vs Realme X50: Desainnya Bagus yang Mana?

Program yang akan ditayangkan melalui akun resmi Instagram @realmeindonesia ini diadakan selama tiga minggu ke depan. Setiap minggunya realme akan membawa topik pembahasan menarik di mana kaum muda di rumah dapat berdiskusi atau bahkan mengajukan pertanyaan langsung ke realme melalui #Askrealme.

Ada tiga topik yang dapat dibahas anak muda selama program #DiRumahAja #Barengrealme. Mereka adalah #KreatifBarengrealme #NgebutBarengrealme dan #MotretBarengrealme.

Pekan pertama program dilaksanakan pada tanggal 5 April besok. Membawa topik #KreatifBarengrealme, pada kesempatan ini realme akan mengajak anak muda untuk membahas segala hal tentang desain produk realme. Para penonton acara live stream dapat mengajukan pertanyaan terkait desain, terutama identitas desain baru yang pertama kali dibawa oleh realme 6 Series.

Seri angka terbaru ini berikan penyegaran desain seperti realme 6 yang menampilkan desain trendi yang terinspirasi oleh komet membelah langit malam yang gelap. Di sisi lain realme 6 Pro menghadirkan desain 3D glass yang terinpirasi dari bentuk petir. Ada makna tersendiri di balik desain yang rupawan itu yang ingin diberikan oleh realme.

Kemudian topik untuk pekan kedua yang akan tayang pada 10 April, membahas semua tentang kinerja. Kaum muda dapat melontarkan pertanyaan dan mendiskusikan teknologi-teknologi pertama apa yang dibawa oleh realme 6 Series dalam menyajikan pengalaman gaming yang lebih lancar dan tanpa lag.

Mengingat realme 6 Pro adalah smartphone pertama di dunia yang diluncurkan dengan Snapdragon 720G. Prosesor ini dibuat menggunakan proses 8nm yang canggih, menjadikannya lebih bertenaga sekaligus efisien. Kemudian realme 6 yang hadir dengan chipset Helio G90T yang andal dalam urusan gaming.

Untuk pekan ketiga, program #Askrealme akan membahas sektor kamera. Topik yang akan disajikan pada 17 April ini akan membahas lebih lanjut tentang teknologi pencitraan dalam realme 6 Series.

Baca juga : Berpaku pada DNA, realme 6 dan realme 6 Pro Kembali Hadirkan Desain Inspiratif

Baik realme 6 maupun realme 6 Pro, masing-masing menawarkan kamera utama dengan sensor beresolusi 64MP dengan tambahan kemampuan 20x Hybrid Zoom khusus di realme 6 Pro. realme 6 Series juga hadir dengan kamera depan menyatu dalam layar beresolusi 16MP wide-angle Sony IMX471, serta tambahan modul kamera kedua khusus realme 6 Pro dengan resolusi 8MP berjenis ultra-wide angle untuk keperluan selfie grup yang lebih memuaskan.

Jadi agar lebih produktif sekaligus menambah pengetahuan saat berada di rumah, jangan lewatkan program menarik ini. Jangan lupa juga untuk tetap mengikuti akun Instagram @realmeindonesia di instagram.com/realmeindonesia untuk menemukan informasi terbaru tentang program #DiRumahAja #Barengrealme. Tetap sehat dan gali pengetahuanmu akan teknologi smartphone terkini. (ADV)

Berita Lainnya

Leave a Comment