Home Tips & Trik Tips Anti Bosan Saat Mudik Lebaran dengan Galaxy A34 5G
Galaxy A34 5G

Tips Anti Bosan Saat Mudik Lebaran dengan Galaxy A34 5G

by Trendtech Indonesia

Trendtech, Jakarta – Beberapa hari lagi Idul Fitri tentu ada banyak hal yang harus dipersiapkan, mungkin salah satunya adalah mudik lebaran. Terutama bagi pemudik yang melewati jalur darat yang rela berjibaku selama belasan jam di jalan hanya untuk berkumpul dengan orang yang mereka kasihi.

Tapi, untuk melakukan mudik, apalagi melalui jalur darat, kita harus mempersiapkan banyak hal. Salah satunya adalah memastikan kamu membawa smartphone yang memiliki segudang fitur supaya perjalanan mudik tidak lagi membosankan.

Oleh karena itu, Samsung dengan Galaxy A34 5G, yang memiliki segudang fitur. Beberapa fitur diantaranya seperti baterai besar, performa kencang, RAM yang lega, kamera 48 MP, dan fitur-fitur lain yang dibutuhkan pengguna selama melakukan mudik.

Berikut beberapa tips Ketika melakukan perjalanan mudik agar tidak membosankan menggunakan Galaxy A34 5G:

Baca juga: Main Game Sambil Ngabuburit Semakin Awesome dengan Samsung Galaxy A34 5G

Nonton Serial Favorit

Bosan? Tentu tidak! Dengan memanfaatkan layar Super AMOLED 6,6 inci yang memiliki resolusi FHD+ di Galaxy A34 5G. Saat melakukan Nonton atau streaming serial favorit di Netflix, pengguna bisa mengatur tingkat kemulusan transisi gambar atau adegan di layar lewat pengaturan refresh rate.

Semakin tinggi refresh rate, perpindahan gambar akan makin mulus. Layar Galaxy A34 5G sudah mengusung refresh rate 120Hz dan touch sampling rate 240Hz.

Layar Samsung Galaxy A34 5G juga sudah dilengkapi fitur yang meningkatkan visibilitas saat gaming di area luar. Dengan tingkat kecerahan 1.000 nits dan teknologi Vision Booster, layar akan menyesuaikan dengan pencahayaan di sekitar.

Pengguna juga bisa mengaktifkan fitur Eye Comfort Shield untuk menyaring blue light. Tujuannya, untuk mengurangi ketegangan mata dan membantu untuk lekas tidur setelah gaming maupun streaming saat malam hari. Mudik jadi anti bosan deh! Apalagi ada dukungan baterai 5000 mAh  dengan 25w super-fast charging kegiatan nonton jadi semakin lama dan juga bisa charge dengan cepat saat istirahat. 

Buat Playlist Musik

Musik merupakan hiburan yang sering kali dapat membantu meningkatkan mood seseorang terlebih saat perjalanan. Dengan demikian, sebelum berangkat mudik, pastikan kalian membuat playlist lagu yang diinginkan sebanyak mungkin.

Apabila kita hanya mengandalkan radio atau semacamnya tidak menjamin setiap daerah yang kita lewati memiliki sinyal jaringan. Lebih baik playlist lagu dibuat dalam satu tempat di Spotify ataupun satu handphone khusus pemutaran lagu Seperti Galaxy A34 5G yang sudah dibekali dengan Dolby Atmos, yang mendengarkan lagu semakin nyaman meski kondisi macet.

Baca juga: Simak Deretan Kelebihan Galaxy A34 5G Bikin Pengalaman Binge Watching Mu Semakin Awesome

Tetap Bisa Push Rank Meski Jalanan Macet

Salah satu hal yang paling membosankan saat melakukan mudik adalah terjebak di kemacetan. Soalnya, selama macet tidak banyak yang bisa dilakukan karena adanya keterbatasan ruang.

Tapi, dengan menggunakan Galaxy A34 5G, kamu tetap bisa push rank meski di tengah kemacetan. Apalagi, smartphone ini hadir dengan diotaki chipset MediaTek Dimensity 1080 (6nm), dipadukan dengan RAM 8GB serta penyimpanan media 128/256GB, memiliki performa tinggi sehingga bermain game akan terasa smooth.

Hadir juga dukungan jaringan 5G yang super kencang. Jadi, kalau kamu terhubung dengan jaringan 5G, kamu juga bisa lho download game atau film dengan instan. Jadi, meski macet, mudik kamu tetap Awesome. 

Desain Kece, Bikin Lebaran Kamu Lebih Sempurna

Galaxy A34 5G juga hadir dengan dengan desain yang premium dan nyaman digenggam dengan bobot yang ringan. Jadi, selama perjalanan mudik dan saat lebaran, kamu tidak akan merasa cepat capek saat membawa smartphone ini dalam waktu yang lama. Apalagi sudah dibekali dengan sertifikasi IP67, bikin konten di pinggir kolam renang pun tidak takut lagi. 

Itulah beberapa tips untuk mengurangi rasa bosan saat perjalanan mudik lebaran. Semoga bermanfaat.

Berita Lainnya

Leave a Comment