Home Smartphone Samsung Galaxy Z Fold4 dan Flip4 5G dan Galaxy Ecosystem Resmi Hadir di Indonesia
Samsung Galaxy Z Fold4

Samsung Galaxy Z Fold4 dan Flip4 5G dan Galaxy Ecosystem Resmi Hadir di Indonesia

by Trendtech Indonesia

Trendtech, JakartaSamsung Indonesia resmi menghadirkan Galaxy Z Fold4 5G, Galaxy Z Flip4 5G, Galaxy Watch5 Series, dan Galaxy Buds2 Pro ke Tanah Air. Masyarakat bisa mendapatkan foldable dan wearable terbaru dari Samsung secara langsung di toko daring dan gerai fisik terdekat mulai tanggal 2 September 2022.

Simon Lee, President Samsung Electronics Indonesia mengatakan, pada tahun 2019, Samsung membuat kategori baru dengan Galaxy Z Fold pertama. Tahun ini, kami siap untuk melanjutkannya dengan inovasi yang lebih canggih. Dikombinasikan dengan Galaxy Ecosystem terbaru, kami mengajak Anda membuka dunia baru, meraih lebih banyak kemungkinan, dan menciptakan pengalaman yang lebih seru.

Baca juga: Samsung Galaxy Z Fold4 vs Samsung Galaxy Z Flip4: Perbandingan Spesifikasi

“Kami hadirkan inovasi untuk mengekspresikan diri dengan FlexCam dan mengejar produktivitas lebih tinggi dengan fitur-fitur multitasking. Kini, saatnya kita ciptakan pengalaman yang lebih luar biasa dari sebelumnya dengan smartphone layar lipat terbaru kami, lengkap dengan Galaxy Ecosystem,” ujar Simon Lee.

Lebih lanjut, Lo Khing Seng, Head of MX Business Samsung Electronics Indonesia menuturkan, Samsung hadir dengan Galaxy Z Fold4 5G yang memberikan cara multitasking yang lebih optimal untuk produktivitas hingga menjalani passion. Dari fitur Taskbar untuk akses cepat ke aplikasi-aplikasi andalan, hingga fitur Multi View yang semakin seamless untuk membuka berbagai aplikasi sekaligus, Galaxy Z Fold4 5G layaknya PC dalam genggaman yang memungkinkan pengguna menyelesaikan banyak pekerjaan dengan lebih cepat dan lebih efisien kapan pun dan di mana pun. 

“Untuk membuat konten dengan pengalaman yang lebih seru dan hasil yang lebih jernih, Galaxy Z Flip4 5G hadir dengan greater camera experience dari FlexCam dan Quick Shot di Cover Screen untuk hasil terbaik. Galaxy Watch5 Series dan Galaxy Buds2 Pro kami perkenalkan melengkapi lini Galaxy Z Series terbaru untuk mendukung gaya hidup sehari-hari yang lebih sehat dari penggunanya,”  ujar Lo Khing Seng menambahkan.

Baca juga: Samsung Luncurkan Galaxy Z Flip4 5G Bespoke Edition HUT ke-77 RI

Dengan berakhirnya masa pre-order untuk Galaxy Z Fold4 5G dan Z Flip4 5G, konsumen bisa langsung mendapatkan kedua smartphone foldable terbaru dari Samsung mulai 2 September, baik di toko daring ataupun toko retail terdekat. Dengan berbagai pengembangan inovasi dan peningkatan signifikan di berbagai fitur, Galaxy Z Fold4 5G dan Z Flip4 5G hadir tanpa peningkatan harga dibandingkan dengan generasi sebelumnya agar perangkat foldable bisa lebih mainstream dan semakin banyak orang yang dapat merasakan pengalaman foldable terbarukan dari Samsung.

Pelanggan bisa mendapatkan Galaxy Z Fold4 5G dengan harga Rp24.999.000 (12GB/256GB), Rp26.999.000 (12GB/512GB), dan Rp30.999.000 (12GB/1TB) dengan pilihan warna Graygreen, Phantom Black, Beige, dan Burgundy. Sedangkan Galaxy Z Flip4 5G bisa pelanggan dapatkan dengan harga Rp13.999.000 (8GB/128GB), Rp14.999.000 (8GB/256GB), dan Rp16.999.000 (8GB/512GB) dengan pilihan warna Bora Purple, Graphite, Pink Gold, dan Blue.

 

 

 

 

Berita Lainnya

Leave a Comment