Home Gadget Mencoba EZVIZ C3X, Kamera CCTV Outdoor Tahan Banting
EZVIZ C3X

Mencoba EZVIZ C3X, Kamera CCTV Outdoor Tahan Banting

by Trendtech Indonesia

Trendtech, Jakarta – Ada begitu banyak pertimbangan yang harus dipikirkan ketika kita memilih rumah. Salah satu hal penting yang harus menjadi prioritas adalah keamanan dari rumah itu sendiri. Selain aman sebagai hunian, tentu saja sebuah rumah harus aman dari berbagai ancaman bahaya. Oleh karena itu, seiring dengan berkembangnya teknologi, setiap rumah mulai menggunakan perangkat kamera CCTV untuk membantu meningkatkan keamanan di rumah.

Memilih kamera CCTV yang tepat sangat diperlukan agar sesuai dengan hasil yang diinginkan. Seringkali kita menemukan kamera CCTV yang memiliki banyak keunggulan, namun tak jarang kita kesulitan untuk menggunakan atau malah tidak memahami dengan baik fungsi dari fitur-fitur tersebut.

Baca juga: Review EZVIZ C6N: Kamera Pintar yang Kaya Fitur

EZVIZ C3X

Kali ini, kami berkesempatan untuk mencoba salah satu kamera CCTV outdoor yang memiliki spesifikasi menarik. Jika di antara kalian sedang mencari perangkat CCTV outdoor dengan spesifikasi lengkap, mudah digunakan dan tentunya dengan harga terjangkau, simak terus cerita kami saat berkenalan dengan perangkat satu ini. 

Bagi sebagian dari kalian mungkin belum akrab dengan merek EZVIZ. Nah, kali ini kami sekaligus ingin memperkenalkan perangkat kamera CCTV dari EZVIZ yang dikenal dengan CCTV EZVIZ C3X AI-Powered Dark-Fighter. Dilihat dari namanya, perangkat ini sepertinya sangat siap untuk menjaga keamanan rumah selama 24 jam bahkan di saat gelap.

Seperti yang kami cantumkan di atas, kamera CCTV ini terintegrasi langsung dengan aplikasi EZVIZ App. Dalam penggunaannya, kalian dapat mengoperasikan kamera ini secara langsung melalui aplikasi. Di dalam aplikasi ini, kalian juga bisa melakukan komunikasi 2 arah dengan orang yang ada di rumah. Tak hanya itu, kalian akan dibantu dengan adanya fitur Wi-Fi berkekuatan 2.4GHz yang akan memudahkan pengoperasian perangkat.

EZVIZ C3X menyediakan ruang penyimpanan yang didukung dengan Micro-SD hingga 256GB. Jadi, kalian tidak perlu khawatir untuk menyimpan seluruh rekaman gambar dan audio.

Sebagai kamera CCTV luar ruangan, EZVIZ C3X lengkap dengan teknologi algoritme eksklusif yang mampu menghasilkan detail dan warna yang realistis. EZVIZ C3X memiliki dua lensa kamera yang memiliki fungsi berbeda. Satu kamera berfungsi untuk menangkap atau merekam warna dan satu lainnya bertugas untuk merekam kecerahan area yang disorot. Melalui fitur kamera, bisa dipastikan bahwa kamera ini sangat unggul untuk bekerja pada malam hari atau di tempat yang minim cahaya.

Baca juga: Sony ZV-1, Mungil Khusus Vlogger

Soal ketahanan, EZVIZ C3X dijamin tahan banting di segala musim. Perangkat ini dikatakan teruji dalam berbagai cuaca dan musim. Mulai dari terik matahari hingga salju, CCTV EZVIZ C3X mampu memberikan performa yang maksimal. Bahkan disampaikan bahwa EZVIZ C3X didesain untuk dust and waterproof. Menarik bukan?

Nah, itu tadi ulasan singkat kami mengenai EZVIZ C3X. Bagi kami, perangkat ini sangat andal jika digunakan sebagai kamera pengawas luar ruangan. Mempertimbangkan dari sisi desain yang minimalis dan tahan banting, perangkat ini sangat profesional didukung dengan berbagai spesifikasinya.

Fitur Utama

  • Smart dual-lens.
  • 1080p full-HD video resolution.
  • 265 video compression technology.
  • Wi-Fi 4 GHz band transmission.
  • IP67 dust-and-waterproof.
  • On-board Micro-SD card storage up to
  • Simple management using the EZVIZ App.

 

Berita Lainnya

Leave a Comment